Area Parkir Belakang Pasar Cibubur Seperti kubangan, Sudah Lima Tahun Tak Kunjung Ada Perbaikan

Sabtu 13 Feb 2021, 18:26 WIB
Area parkir belakang pasar Cibubur yang seperti kubangan. (Ifand)

Area parkir belakang pasar Cibubur yang seperti kubangan. (Ifand)

JAKARTA - Area parkir belakang Pasar Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur, seperti kubangan dengan tinggi air mencapai 20 sentimeter.

Hal itu sudah terjadi selama lima tahun belakangan ini, tak kunjung ada perbaikan.

Di saat hujan turun dan hingga kini belum ditangani secara baik oleh pengelola pasar.

Pemandangan itulah yang terlihat pada Sabtu (13/2) di area perkir belakang Pasar Cibubur yang membuat pengunjung kesulitan melintas.

Baca juga: Viral, Pertunjukkan Barongsai Saat Imlek di Mal Ciputra Citra Raya Tangerang, Netizen: Kalau Pengajian Sudah Dibubarin

Pasalnya, mereka harus menerjang air yang juga penuh sampah untuk bisa melintas ataupun parkir di area belakang. 

Bejo, 52, pedagang sayuran mengatakan, peristiwa itu bukanlah yang pertama kali terjadi.

Pasalnya, genangan yang memenuhi area belakang pasar sudah terjadi sejak lima tahun belakangan ini.

Baca juga: Ratusan Pedagang Pasar Cibubur Serbu Pelayanan PTSP

"Tiap musim hujan pasti tergenang dengan ketinggian air bisa mencapai 30 sentimeter," katanya, Sabtu (13/2).

Bila sudah begitu, kata Bejo, tak ada upaya yang dilakukan pengelola pasar untuk menghilangkan genangan yang ada.

Mereka membiarkan area parkir seperti kubangan sampai surut yang bisa memakan waktu seharian.

Baca juga: Pedagang Pasar Cibubur Dapat Sosialisasi Jaminan Sosial

"Ya didiamkan saja, alasannya nanti juga surut. Cuma surutnya lama, banjirnya pagi, malam baru surut," ujarnya.

Akibat kondisi itu, sambung Bejo, pastinya sangat merugikan dirinya sebagai pedagang.

Pasalnya, pembeli pasti enggan datang ke tempatnya berjualan karena harus menerjang banjir dahulu.

"Ya harapannya diperbaiki lah, biar kita juga sama-sama enak. Kalau rapi kan pembeli banyak yang datang," ungkapnya.

Harapan diperbaiki, sambung Bejo, karena banjir seperti ini memang kerap terjadi bahkan telah berlangsung bertahun-tahun.

Parahnya, sejak ia menempati Pasar Cibubur sudah merasakan area tersebut selalu banjir ketika hujan tiba.

"Sudah 35 tahun saya jualan disini, masa tiap hujan seperti ini terus, nggak ada upaya perbaikan," terangnya.

Pantauan di lokasi, genangan ini membuat pedagang maupun pengunjung pasar kesulitan ketika menuju lokasi toko yang terletak di belakang.

Akibatnya, guna menghindari genangan, mereka harus berjalan ke tepi sisi bagian toko. 

Pengendara motor yang melintas pun diminta untuk memperlambat laju kendaraannya.

Pasalnya, ketika laju mereka terlalu cepat, genangan akan masuk ke area toko di sekitar lokasi.

Dan selain genangan, area tersebut juga dipenuhi sampah karena memang di tempat tersebut merupakan tempat pembuangan sampah. (Ifand/win)

Teks foto : Area parkir belakang pasar Cibubur yang seperti kubangan. (Ifand)

Berita Terkait

News Update