DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Warga Perumahan Bumi Sawangan Indah 2 mengeluhkan ditutupnya jalan utama menghubungkan RW 11 dengan RW 12 di Jalan Anggrek Raya dan Jalan Kutilang Raya, Kelurahan Pengasinan, Kecamatan Sawangan.
Anggota DPRD Kota Depok berencana akan melakukan pertemuan antara kedua bilah pihak.
Menurut Anggota DPRD Kota Depok Komisi D Fraksi PKS Habib Gasim Al Athos dalam waktu dekat akan menemui kedua warga yang bermasalah terkait penutupan jalan akses perumahan ke perkampungan tersebut.
"Insyaallah minggu ini yakni pada Senin (15/2/2021) tidak ada kegiatan akan menemui warga langsung mengumpulkan kedua belah pihak untuk duduk bareng mencari jalan keluar bersama-sama soal penutupan akses jalan ini,"ujar Habib Gasim kepada Poskota, Jumat (12/2/2021) malam.
Menurur Gasim, pihaknya akan menemui para tokoh untuk tabayun. "Informasi awal diperoleh penutupan jalan ini sudah selama hampir setahun.
"Orang harus muter jauh dulu ke daerah Panggulan akibat penutupan jalan perumahan dengan perkampungan itu dengan alasan untuk masalah keamanan,"pungkasnya.
"Kita harapkan nanti setelah kita ketemukan dan duduk barang antara perangkat RT, RW, dab tokoh masyarakat sekitar untuk komunikasi mencari jalan keluar. Diharapkan penutupan akses jalan bisa dibuka kembali." (angga/ruh)