JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Suami artis Nindy Ayunda, Askara Parasady Harsono tengah terjerat kasus dugaan penyalahgunaan narkoba dan kepemilikan senjata api ilegal. Ia telah menjadi tersangka dan ditahan di Polres Metro Jakarta Barat.
Kini, berkas kasusnya sudah dilimpahkan pihak kepolisian ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Barat.
Hal tersebut dikatakan oleh Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar.
"Kalau terkait dengan bagaimana kelanjutan berkasnya, berkasnya sudah tahap satu untuk pemeriksaan terkait dengan kasus narkoba saudara APH. Jadi, kalau tahap satu itu berarti berkasnya sudah kami limpahkan ke kejaksaan," kata AKBP Ronaldo Maradona Siregar, Selasa (9/2/2021).
Baca juga: Nindy Ayunda Diduga Tahu Sang Suami Pakai Narkoba, Polisi Masih Lakukan Gelar Perkara
Baca juga: Terkuak, Suami Penyanyi Nindy Ayunda Miliki Senpi Ilegal sejak 2018
Nantinya, jika berkas kasus tersebut dinyatakan lengkap oleh Kejari alias P21, polisi bakal melakukan pelimpahan tahap dua, yakni penyerahan barang bukti dan tersangka. Namun, apabila dinilai kurang lengkap oleh Kejari, berkas itu bakal dikembalikan untuk dilengkapi oleh penyidik.
"Kami menunggu apakah akan ada petunjuk dan lain-lain dari kejaksaan yang harus kami penuhi. Jadi, perkembangan kasusnya berjalan sebagaimana prosedur yang berlaku," tambah AKBP Ronaldo Maradona Siregar.
Apabilas berkas kasus dinyatakan lengkap dan pelimpahan tahap dua telah dilakukan, kejaksaan akan membuat dakwaan, kemudian melimpahkan Askara Parasady Harsono kepada pengadilan untuk diadili melalui persidangan.
Baca juga: KDRT sejak Awal Nikah, Pengacara Beberkan Bukti Kekerasan Askara pada Nindy Ayunda
Sebelumnya, suami Nindy Ayunda, Askara Parasady Harsono ditangkap polisi pada 7 Januari 2021 lalu di rumahnya kawasan Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Ia kedapatan memiliki barang bukti berupa pil H5 atau Happy Five.