Imlek di Tengah Pandemi, Orderan Sanggar Barongsai Anjlok

Rabu 10 Feb 2021, 15:15 WIB
Sanggar barongsai saat tampil dihadapan Gubernur DKI Jakarta Anis Baswedan.(dok)

Sanggar barongsai saat tampil dihadapan Gubernur DKI Jakarta Anis Baswedan.(dok)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Sanggar barongsai yang biasa menerima banyak pesanan khususnya ketika perayaan Imlek tiba, kini orderan sewanya turun drastis  akibat pandemi Covid-19.

Pemilik Sanggar Barongsai Citra Studio, Indra (50) mengaku bahwa omzet sewa pertunjukkan barongsai kala pandemi seperti saat ini mengalami penurunan.

Lanjutnya, Indra biasa menerima panggilan tampil dari perusahaan hotel atau apartemen guna memeriahkan perayaan Imlek.

Namun kini panggilan acara untuk tampil hanya beberapa. Tak seperti biasanya yang dia bilang bisa sampai 40 sampai 65 kali tampil.

Baca juga: Terbayang, Imlek di Vihara Hok Tek Tjeng Sin Tahun Ini akan Sepi, Tanpa Barongsai dan Sembahyang Juga Dibatasi

"Berpengaruh lah, (sekarang) saya cuman main lima acara, kalau sebelumnya bisa sampai 40 acara," jelas pria yang mengaku sudah memimpin sanggar barongsai sejak tahun 1986 itu saat ditemui di kediamannya RT 10/04 No.5A, Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan.

Dia pun menerangkan, bahwa saat hari mendekati Imlek, ia sudah bisa menerima uang muka dari Rp50 juta hingga Rp100 juta. Tapi sekarang untuk mencapai nominal tersebut rasanya sulit.

"Biasanya hari gini sudah megang 100 juta sekarang seribu aja belum," selorohnya.

Baca juga: Pemerintah Minta Perayaan Imlek Tanpa Bagi - Bagi Angpau Secara Langsung dan Atraksi Barongsai

Di sisi lain, nasib pemain barongsai di bawah naungannya yang berjumlah 12 orang kini mau tak mau mesti cari usaha lain. "Ya enggak tahu, jadi mereka cari rezeki masing-masing," pungkasnya. (CR02/tri)

Berita Terkait
News Update