JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang WN Jepang dengan inisial HM (45) ditemukan tewas di kamar Apartemennya di daerah Sawah Besar, Jakarta Pusat, Senin, (8/2/2021) kemarin.
"Yang bersangkutan itu sedang melakukan isolasi mandiri," kata Kapolsek Sawah Besar Ajun Komisaris Pertama (AKP) Maulana Mukarom, Selasa, (9/2/2021).
Terkait kejadian tersebut, sebelumnya saksi yang juga merupakan rekan korban mendapat laporan bahwa rekannya itu mengalami sesak nafas.
Lalu meminta saksi untuk datang ke kamar korban untuk membawanya ke rumah sakit. "Karena yang bersangkutan sudah tidak kuat," lanjutnya.
Baca juga: Besuk Warganya yang Isolasi Mandiri, Kapolsek Kembangan Bawakan Ramuan Minuman Kelapa Bakar
Akan tetapi ketika saksi tiba di lokasi kejadian, nahas korban sudah tergeletak tak sadarkan diri di lantai kamar apartemennya.
"Korban tergeletak menyamping sembari memegang dadanya seolah olah sesak nafas," tuturnya.
Atas dasar dari hasil olah TKP, hasilnya korban diduga terpapar Covid-19. Kemudian menyikapi hal ini, Maulana juga menyebut langsung berkoordinasi dengan Satgas Covid-19. "Guna mengevakuasi korban dengan protokol kesehatan," sebutnya.
Dikarenakan korban yang merupakan warga negara asing, pihak kepolisian juga langsung melakukan koordinasi dengan pihak Kedubes yang bersangkutan.
Baca juga: Baru 2 Hari Jalani Isolasi Mandiri di Rumah Akibat Covid-19, Warga Kalideres Meninggal Dunia
Maulana juga mengatakan, saat ini pihak keluarga korban juga sudah mengetahui perihal kejadian tersebut.
Kendati demikian hingga saat ini Maulana mengemukakan masih mendalami alasan korban melakukan isolasi mandiri di apartemen. "Perkembangannya tentu kita akan sampaikan," tutup Maulana. (cr05/ruh)