Video Viral, Oknum Polisi Tidak Menilang Pengemudi yang Punya Bukti Rekaman CCTV, Polda akan Menelusuri

Selasa 09 Feb 2021, 16:56 WIB
Anggota Komisi III DPR Arsul Sani ikut meretweet video polisi tidak jadi menilang karena pengemudi punya bukti CCTV di mobilnya.

Anggota Komisi III DPR Arsul Sani ikut meretweet video polisi tidak jadi menilang karena pengemudi punya bukti CCTV di mobilnya.

JAKARTA  - Sebuah video viral, beredar di media sosial memperlihatkan seorang polisi lalu lintas (Polantas) mencoba menindak pengendara mobil.

Pengemudi mobil itu merasa tak melakukan pelanggaran, ia ingin membuktikan lewat rekaman CCTV yang terpasang di mobilnya.

Oknum Polantas yang mendengar penyataan itu lantas bertanya hendak ke mana pengemudi mobil itu.

Baca juga: Terekam CCTV, Sejumlah Anak di Jalan Al Mabruk Kramat Jati Lagi Asyik Main, HP Dijambret Bandit

Tak lama berselang polisi pun membiarkan pengemudi mobil itu pergi. Oknum polantas itu tidak menilang. Pengemudi mobil itu tak jadi ditilang.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo menyatakan saat ini pihaknya tengah menelusuri oknum Polantas itu untuk dimintai klarifikasinya.

"Lagi kita telusuri siapa anggotanya, untuk kita klarifikasi," kata Sambodo dikonfirmasi kepada wartawan, Selasa (9/2/2021).

Baca juga: Kantongi CCTV, Polisi Selidiki Puluhan Remaja Serang Remaja Lain hingga Bacok-bacokan di Kosambi Tangerang

Video ini kemudian ramai diperbincangkan di media sosial. Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PPP Arsul Sani bahkan meretweet video itu.

Dalam penyataanya di akun twitter pribadinya Arsul menyebut, tindakan oknum Polantas ini masih jauh dari presisi seperti janji Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Selamat pagi, Pak Kakorlantas @NTMCLantasPolri. Video viral ini tunjukkan polantas kita msh jauh dr "presisi" spt janji Pak Kapolri di Kom III @DPR_RI. Hayo, Pak Kakorlantas agar dibenahi spy tdk jadi bahan gunjingan netizen. Selamat berkerja.... @DivHumas_Polri @TMCPoldaMetro," tulis Arsun Sani.

Baca juga: Meski Terekam CCTV Tapi Polisi Masih Kesulitan Ungkap Pelaku Perampokan di Minimarket di Ciputat

Di kesempatan itu, politikus PPP ini juga meminta Polri membenahi masalah-masalah seperti ini agar tak menjadi gunjingan orang banyak, apalagi di media sosial. (adji/win)

Berita Terkait

News Update