LEBAK, POS KOTA.CO.ID - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Lebak mencatat terdapat lonjakan Pencari Kerja (Pencaker) yang mengajukan kartu tanda pencari kerja atau surat kuning pada awal tahun 2021 ini.

Pencari Kerja di Lebak Melonjak, Kebanyakan dari Generasi Milenial
Senin 08 Feb 2021, 18:41 WIB

Generasi milenial menunjukkan surat kuning di kantor Disnakertrans Lebak (yusuf)
Tercatat, sudah 753 orang yang mengajukan permohonan surat kuning tersebut ke Kantor Disnakertrans Lebak, Rangkasbitung pada bulan Januari 2021.
Kepala Disnakertrans Lebak Tajudin mengakui, di tengah Pandemi Covid-19 ini memang banyak warga yang mengajukan surat kuning untuk mencari pekerjaan. Bahkan, pihaknya mencatat, lada tahun 2020 lalu terdapat 8.976 pemohon surat kuning.
"Ditengah Pandemi ini, memang terdapat lonjakan pemohon. Rata-rata mereka beralasan untuk bersiap-siap jika ada lowongan perkerjaan," kata Tajudin ketika ditemui diruang kerjanya, Senin (8/2/2021).
Tajudin mengungkapkan, dalam satu hari bisa sampai 30 pemohon kartu kuning yang berasal dari wilayah Kabupaten Lebak.
Adapun usia pemohon itu didominasi oleh para generasi milenial, yang berusia 19 sampai 25 tahun. Mereka merupakan, generasi yang baru lulus SMA/SMK pada tahun 2020 kemarin.
"Mereka mengajukan kartu kuning untuk mencari pekerjaan, dan mengadu nasib diluar wilayah Kabupaten Lebak, seperti Tanggerang, Jakarta, dan Bogor," ungkapnya.
Dikatakan Tajudin, Pemerintah Daerah (Pemda) Lebak sendiri pada tahun 2021 ini akan menganggarkan kursus menjahit bagi remaja di Kabupaten Lebak.
"Insya Allah anggaran di tahun 2021 akan melatih para Remaja untuk berkaitan dengan kemampuan menjahit," tandasnya.
Sementara itu, salah satu pemohon, Tita Damayanti (19) mengakui dirinya baru saja lulus sekolah pada tahun 2020 kemarin. Ia mengajukan permohonan kartu kuning, untuk melamar pekerjaan disalah satu perusahaan di Tanggerang.
"Rencana mau kerja di Tangerang. Ini sudah ada lowonganya jadi ini sedang melengkapi persyaratanya untuk bekerja," pungkasnya. (Yusuf Permana/Kontributor/ruh)
Guruh Nara Persada
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Polres Serang Bubarkan Kerumunan Pencari Kerja di Kantor Pos Tambak
Sabtu 03 Apr 2021, 15:32 WIB

Polsek Cikande Tampung 1.121 Berkas Lamaran Kerja, Besok diserahkan ke Manejemen PT Nikomas Gemilang
Minggu 04 Apr 2021, 20:25 WIB

Layanan Pembuatan Kartu Kuning di Serang Tetap Buka dengan Kuota Terbatas
Selasa 06 Jul 2021, 17:17 WIB

News Update
Terlibat Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur, Mantan Kapolres Ngada Diusulkan Dihukum Kebiri
12 Mar 2025, 13:15 WIB

Cara Optimalkan Koneksi Internet di HP Android
12 Mar 2025, 13:13 WIB

Buruan Klaim! Kode Redeem FF Hari Ini 12 Maret 2025, Skin dan Diamond Gratis
12 Mar 2025, 13:11 WIB

6 Game Penghasil Saldo DANA 2025: Cuan Tanpa Modal, Langsung Cair ke Dompet Digital!
12 Mar 2025, 13:03 WIB

Ramalan Zodiak Besok: Cancer! Jangan Lupa untuk terus Disiplin agar Karir Kamu Bisa Terus Berkembang
12 Mar 2025, 13:00 WIB

Dana Bansos PKH Tahap 1 2025 Telah Cair ke Rekening KKS Penerima, Cek Status NIK e-KTP Sekarang!
12 Mar 2025, 12:54 WIB

Cara Blokir Akun TikTok Secara Permanen Tanpa Diketahui Pemiliknya
12 Mar 2025, 12:54 WIB

Ini Daftar Penerima Bansos Kemensos yang Akan Dicoret oleh Pemerinta, KPM Wajib Tahu!
12 Mar 2025, 12:49 WIB

Zakat Fitrah 2025 Ditetapkan! Simak Manfaat, Waktu Pembayaran, dan Besarannya
12 Mar 2025, 12:44 WIB

Imbas Dugaan Rumor Kencan dengan Mendiang Kim Sae Ron, Netizen Korea Ancam Boikot Iklan Kim Soo Hyun
12 Mar 2025, 12:43 WIB

Tips Makeup Flawless Look yang Viral di TikTok, Tampilan Baru di Hari Raya
12 Mar 2025, 12:43 WIB

Lupa Kata Sandi Apple ID? Ini Cara Mudah Melihat dan Mengubahnya di iPhone
12 Mar 2025, 12:40 WIB

Begini Cara Menambahkan Musik di Status WhatsApp, Gampang Banget!
12 Mar 2025, 12:40 WIB

Preview dan Link Live Streaming Arsenal vs PSV Eindhoven, Main Kamis 13 Maret 2025 Dini Hari
12 Mar 2025, 12:39 WIB

Dana Bansos BPNT Tahap 2 Bakal Cair Rp600.000, Begini Cara Cek Status Penerima!
12 Mar 2025, 12:35 WIB

Isi Pesan Kim Sae Ron untuk Kim Soo Hyun Beredar, Ada Kalimat 'Tolong Selamatkan Aku'
12 Mar 2025, 12:24 WIB

Harga Emas Antam Hari Ini 12 Maret 2025, Cek Update Terbarunya!
12 Mar 2025, 12:23 WIB
