DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Jalan licin usai diguyur hujan lebat membuat pengendara motor tidak bisa mengendalikan laju motor miliknya. Akibatknya seorang pengendara motor yang masih pelajar tewas seketika, terjatuh di Jalan Ir Juanda (dekat Pesona Square), Sukmajaya, Kota Depok, Minggu (7/2/2021) sore.
Kanit Laka Satlantas Polres Metro Depok, AKP Rasman mengatakan peristiwa kecelakaan diketahui terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, dimana seorang pengendara motor Honda Beat biru B6580 ERN mengalami oleng diduga karena jalan licin sehingga terjatuh.
"Dari keterangan saksi-saksi dugaan sementara korban ABS, pelajar SMK kehilangan kendali motor dugaan jalan licin setelah itu terjatuh menabrak pohon pinggir jalan hingga tewas ditempat,"ujarnya kepada poskota.
Korban tewas seketika, lanjut AKP Rasman, akibat luka berat di bagian kepala yang menghantam pohon di pinggir jalan.
"Petugas masih melakukan olah TKP. Korban rencana akan dibawa ke RS Polri Kramat Jati,"tutupnya. "Sejumlah saksi sudah kita mintai keterangan, barang bukti motor sudah kita amankan. Penyebab kecelakaan tunggal." (angga/tha)