Polisi Mau Periksa Driver Ojek Online yang Diduga Dibakar Istrinya, Kondisinya Belum Memungkinkan

Jumat 05 Feb 2021, 16:47 WIB
Kondisi driver ojol Syamsudin yang diduga dibakar istrinya, sedang dirawat. (ist)

Kondisi driver ojol Syamsudin yang diduga dibakar istrinya, sedang dirawat. (ist)

TANGSEL, POSKOTA.CO.ID - Polisi dari Polres Tangerang Selatan (Tangsel) hendak memeriksa dan mengali keterangan terkait kasus driver ojol Syamsudin yang diduga dibakar istrinya. Namun kondisinya belum memungkinkan.

Sejauh ini polisi belum bisa menggali keterangan Samsudin (47), seorang driver ojek online (ojol) yang diduga dibakar istrinya.

Hal itu karena Samsudin sedang menjalani operasi di Rumah Sakit Umum Fatmawati, Jakarta Selatan, Jumat (5/2/2021).

Demikian kondisi itu dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Angga Surya Saputra.

Baca juga: Samsudin Driver Ojol yang Diduga Dibakar Istri, Masih Kritis dan Gunakan Ventilator di RS Fatmawati

"Korban sampai sekarang belum bisa dimintai keterangan. Hari ini rencana yang bersangkutan mau di operasi," ujarnya dikonfirmasi, Jumat (5/2/2021).

Sejak kemarin, Angga menuturkan, korban memang masih dalam kondisi kritis di ruangan Intensive Care Unit (ICU). Sehingga belum bisa ditemui polisi. 

Selain korban, polisi juga belum bisa menggali keterangan anak pertama dari Samsudin yang sedang menunggu ayahnya di ruangan ICU. 

Baca juga: Kasus Driver Ojol Diduga Dibakar Istrinya, Polisi Sebut Masih Penyelidikan

"Kemudian memang ada anaknya yang satu itu sedang nungguin bapaknya di sana. Kita tidak elok mau menggali keterangan dalam kondisi seperti itu. Makanya kita menunggu situasinya kondusif," ungkapnya. 

Sementara, sosok yang menjadi kunci dalam kasus tersebut, yakni Kristiana (53) yang tak lain istri dari Samsudin juga masih dalam pencarian polisi. 

Diketahui, sejak perisitiwa terbakarnya korban, Kristiana menghilang misterius tanpa jejak. 

"Memang lagi dicari (Kristiana). (Masih di wilayah Tangsel) kita enggak bisa jamin juga yang pasti masih dicari," ungkapnya. 

Baca juga: Istri Bakar Suami, Penampakkan Gosong Kamar Driver Ojol, Di Sisi Pojok Pintunya Terbuka

Diberitakan sebelumnya, Kristiana (53) diduga nekat membakar Samsudin (47) yang tak lain adalah suaminya sendiri. Samsudin sehari-harinya adalah ojol. 

Perisitiwa itu dilakukan Kristiana di dalam kamar rumahnya, Jalan Sukamulya 1 RT 001 RW 008, Kelurahan Serua Indah, Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan, sekira pukul 02.30 WIB, Kamis (4/2/2021) dini hari. (Ridsha Vimanda Nasution/Kontributor/win)

Berita Terkait
News Update