SERANG, POSKOTA.CO,ID - Mempererat tali silaturahmi dengan tokoh agama, Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto melakukan Saba Pesantren ke Pondok Pesantren Tebuireng 08 di Desa Sanding, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang, Jumat (5/2/2021).
Kunjungan Kapolda yang didampingi Kabidhumas Kombes Pol Edy Sumardi dan Kapolres Serang AKBP Mariyono ke pondok pesantren Tebuireng 08 tersebut disambut langsung oleh Ketua Yayasan KH. Ahmad Qizwini.
Irjen Pol Rudy Heriyanto mengatakan kedatangannya ke Pondok Pesantren Tebuireng 08 Serang tersebut bertujuan untuk bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan diri kepada pengurus Pondok Pesantren Tebuireng 08 Serang.
"Kedatangan saya ke sini bertujuan untuk menjalani silaturahmi dengan Pak KH. Ahmad Qizwini selaku Ketua Yayasan Pondok Pesantren Tebuireng 08 Serang beserta pengurus lainnya," ujar Rudy Heriyanto.
Baca juga: Kapolda Banten Mutasi Kabagops dan 2 Kapolsek Jajaran Polres Serang
"Dan sekaligus memperkenalkan diri sebagai Kapolda Banten yang baru, serta meminta doa dan dukungan kepada teman-teman yang berada di Pondok Pesantren Tebuireng 08 Serang ini agar kami bisa menjalankan tugas dengan baik," lanjut Rudy Heriyanto.
Dalam kesempatan anjangsana tersebut, mantan Kadiv Hukum Polri juga menyampaikan program kerjanya yang tertuang dalam 12 Program Prioritas Polda Banten.
"Apalagi program prioritas kita di Polda Banten ada 12, salah satunya ialah Saba Pesantren ini. Saya sangat berharap melalui kegiatan ini kita bisa bersilaturahmi dan bertukar pikiran guna memberikan masukan yang positif bagi kepolisian khususnya Polda Banten," tutup Rudy Heriyanto.
Sementara itu, Ketua Yayasan Tebuireng 08 KH. Ahmad Qizwini menyambut baik kedatangan Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto ke pondok pesantren yang dipimpinnya.
"Saya mengucapkan terimakasih atas kedatangan Bapak Kapolda Banten ke Pondok Pesantren Tebuireng 08 Serang ini, dan kami keluarga besar Pondok Pesantren Tebuireng 08 Serang menyambut baik kedatangan Bapak Kapolda Banten," ujar KH. Ahmad Qizwini.
Baca juga: Wakapolda Banten Pimpin Sertijab Kabiddokes dengan Menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19