JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Penjualan tanaman hias saat pandemi mengalami peningkatan. Omset antar Rp 8 juta hingga Rp 20 Juta di peroleh setiap bulannya dari usaha ini.
Tuti, penjual tanaman hias di Pondok Labu menuturkan, bahwa saat ini peningkatan masyarakat dalam membeli tanaman hias, sangat signifikan.
“Kalau lagi masa pandemi gini sih, pembelian tanaman meningkat, alhamdulillah. Mungkin karena orang-orang pada stay dirumah, jadi cari kesibukan. Mungkin saat ini lagi rezekinya tukang pohon.” Ujar Tuti, Jumat (5/2/2021).
Tidak hanya menjual dilapaknya saja, Tuti yang berjualan dari pukul 07.00-17.00 WIB juga mencoba peruntungan lain dengan membuka penjualan online yang juga dibantu oleh anak-anaknya.
Baca juga: Taman Auri Diperindah Dengan Beragam Jenis Tanaman Hias
“Kalau online aku juga jual, cuma aku sendiri engga terjun, paling dibantu sama anak-anak. Dibantu jualinnya di Instagram namanya @alfiyahflorist_” Ujarnya.
“Masalah penjualan online itu aku kurang paham, aku agak gaptek juga. Jadinya anak yang pegang, kalau ada pesenan, baru dikasih tau berapa jumlah pesenannya dari Instagram. Nanti baru deh disiapin.” Tambah Tuti
Nyatanya omzetnya bisa dikatakan cukup signifikan ketika penjualan di weekend, kisaran Rp 8 juta hingga Rp 20 Juta perbulan.
“Omzet kalau lagi rame itu sebulan bisa mencapai Rp 20.000.000, itu kalo rame ya. Gabungan dari online sama orang dateng belanja ke lapak. Biasanya kalau hari sabtu minggu yang beli anak muda, sehari bisa dapet Rp 1.000.000,” ujarnya
Selain itu, lanjut dia, pembelian antara pengunjung yang langsung datang ke lapaknya dengan pembelian via online seimbang.
“Pembeli dari online sama pembeli langsung ke lapak itu seimbang, alhamdulillah.” Pungkasnya. (cr06/ruh).