DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Dalam rangka menggalakkan program Depok Bermasker, anggota gabungan Polsek Sawangan dengan Koramil turun membagikan seribu masker kepada pengguna jalan di Jalan Raya Parung - Ciputat, Bojongsari, Kota Depok, Kamis (04/02/2021).
Kapolsek Sawangan AKP Rio Mikael Tobing mengatakan setelah dicanangkan Depok Bermasker gencar melakukan sosialisasi dan imbauan tentang protokol kesehatan (Prokes).
"Setiap hari anggota bersama dengan babinsa dari koramil Sawangan dibantu dengan mitra kamtibmas Pokdarkamtibmas melakukan imbauan dan membagikan masker ke warga,"ujarnya kepada Poskota didampingi Danramil Sawangan Kapten Erwin usai giat membagikan 1.000 masker di pertigaan Mcd Bojongsari.
Baca juga: Gerakan Jakarta Bermasker, 100 Ribu Masker Ditebar Setiap ke Warga Jakarta
Perwira jebolan Akpol 2008 ini menuturkan dari hasil pemantauan dilaksanakan penegakan disiplin protokok kesehatan masih banyak warga yang tidak peduli dengan tidak menggunakan masker.
"Rata-rata dari hasil evaluasi kita setiap hari gencar melakukan imbauan protokol kesehatan, kebanyakan warga kita tegur tidak menggunakan masker," tambahnya.
Mantan Kapolsek di Kepulauan Bangka menambahkan lokasi yang menjadi tempat sasaran patroli adalah pusat keramaian perbelanjaan seperti mall, terminal, dan pasar tradisional.
Baca juga: Kapolsek Babakan Madang Jaring Belasan Orang dalam Patroli Masker
"Setelah tujuh pekan Depok zona merah, sekarang sudah mulai membaik ke zona orange. Dengan menumbuhkan tingkat kesadaran masyarakat untuk taat menggunakan masker dan mengikuti Prokes 5M maka penyebaran virus dapat ditekan seminim mungkin dan dapat kembali zona hijau atau bersih normal kembali," tutupnya. (angga/tri)