Tersumbat Sampah dan Lumpur, Saluran di Jalan Dermaga Pulau Untung Jawa Dikuras

Rabu 03 Feb 2021, 16:41 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kawasan Jalan Dermaga Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan setiap hujan selalu tergenang. Kondisi ini akibat saluran air tersumbat sampah. Warga mendesak agar segera dibersihkan atau dikuras.

Hal tersebut disampaikan ke Redaksi Harian Pos Kota. Isinya:

“Di Jalan Dermaga sering terjadi banjir bila hujan, karena saluran air banyak sampah yang menyumbat. Untuk Dinas terkait mohon untuk dibersihkan agar aliran air lancar dan tidak terjadi genangan saat hujan. Terima kasih,” kata warga di HP 08211301XXXX.

Baca juga: Wakil Walikota Jaksel Ingatkan Para Camat dan Lurah Agar Antisipasi Genangan dan Banjir di Jaksel

Kepala Sudin Sumber Daya Air Kabupaten Kepulauan Seribu, Abdul Rouf menjelaskan, pihaknya sudah membersihan lumpur dan limbah saluran air sepanjang 600 meter di RT 01 dan 03 RW 01 Kelurahan Pulau Untung Jawa.

“Kami sudah lakukan pembersihan yang berpotensi mengakibatkan genangan saat hujan dengan intensitas tinggi," kata Abdul Rouf, Selasa (02/02/2021).

Ia menyebut total ada 22 karung limbah saluran berhasil diangkat, berupa sedimen lumpur dan sampah dikumpulkan di tempat pembuangan. Pengurasan limbah saluran tersebut dilakukan petugas dengan mengangkat lumpur dan sampah, yang berpotensi menyumbat saluran.

“Dengan diangkatnya limbah, harapannya saluran kembali lancar dan genangan dapat teratasi,” ujarnya. (yono/ys)

Berita Terkait

News Update