JAKARTA – Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Jaksa Agung ST Burhanuddin di Gedung Kejagung, Jakarta Selatan, Rabu (3/2/2021).
Usai pertemuannya Kapolri menjelaskan, pertemuan dengan Jaksa Agung membahas berencana membuat aplikasi yang memberikan informasi untuk masyarakat beperkara hukum melalui aplikasi, supaya masyarakat bisa mengakses proses penanganan kasusnya dengan mudah.
“Kita diskusikan membuat pelayanan publik secara online nanti akan dibahas satu tim. Pada saat masyarakat ingin melihat penanganan kasusnya ada desk atau aplikasi masyarakat bisa mengikuti bisa masuk ke aplikasi, bisa melihat kasus tanpa datang karena jarak jauh,” ujar Sigit.
Baca juga: Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Pasar Tanah Abang, Pantau Kepatuhan Warga Terapkan Prokes
“Beliau memberikan support kepada kami terkait dengan, kalau istilah kita P-19, bagaimana pada saat kasus dibawa ke Kejaksaan untuk diberikan petunjuk. Agar tidak lagi terjadi bolak-balik perkara, sehingga P-19 cukup satu kali dan setelah itu bisa segera dilengkapi dan langsung dikembalikan untuk bisa P-21 dan segera disidangkan," imbuh kapolri.
Menurut Sigit, hal lain yang dibahas dalam pertemuan tersebut adalah soliditas dan sinergitas aparat penegak hukum. Mereka sepakat ingin menciptakan hukum berkeadilan.
“Meningkatkan soliditas-sinergitas antara sesama aparat penegak hukum. Polri selaku penyidik dan kejaksaan mitra kami dalam penuntutan. Dengan soliditas sinergi maka upaya kita lakukan untuk bisa memberikan tidak hanya kepastian hukum tapi juga penegakan hukum berkeadilan, bisa kita laksanakan,” ungkapnya.
Baca juga: Kapolri Rangkul Rabithah Alawiyah, Sampaikan Pesan Harkamtibmas Lewat Bahasa Umat
Sementara itu Jaksa Agung RI ST Burhanuddin menuturkan, pihaknya mengakui ada kerja sama yang baik yang sudah-sudah sebelum jadi Kapolri sebelum menjabat sebagai Kabareskrim.
“Tentunya modal kami silahturahmi, ini adalah modal untuk bisa bekerja sama lebih baik lagi dari yang sudah-sudah. Ini sudah kami lakukan sejak beliau sebelum jadi Kapolri. Hari ini adalah tonggak sinergitas kami lebih tingkatkan lagi. Itu makna kehadiran beliau hari ini,” katanya. (adji/win)