Pohon Rindang di Jalan KH Saiman Klender Bikin Cemas, Warga Minta Segera Pangkas

Selasa 02 Feb 2021, 17:35 WIB
Ilustrasi. (arif's)

Ilustrasi. (arif's)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pohon rindang setinggi 5 meter menutup lampu penerangan jalan umum (PJU) di Jalan KH Saiman, Kelurahan Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur dikeluhkan warga. Karena membuat kawasan jadi gelap dan juga rawan patah.

Keluhan atau laporan disampaikan warga ke Redaksi Pos Kota melalui pesan singkat. Isinya:

“Kepada Yth pihak terkait tolong pangkas pohon yang ada di Jalan KH Saiman, Kelurahan Klender. Rindangnya pohon yang ada dikhawatirkan malah nantinya akan membuat pohon tumbang dan gelap. Tolong tindaklanjuti, terima kasih," kata warga di HP 08963302xxx.

Baca juga: Pohon Rindang di Jalan Ahmad Yani Rawamangun Dikeluhkan Warga

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jaktim, Christian Tamora mengatakan, pihaknya langsung bergerak memangkas pohon tersebut. Hal ini untuk menghilangkan kehawatiran warga pohon tumbang atau patah.

“Diharapkan saat curah hujan tinggi disertai angin kencang, tak ada ketakutan lagi,” kata Christian Tamora, Senin (1/2/2021).

Selain mencegah tumbang, kata Christian, pohon yang sebagian dahannya dilintasi kabel juga menjadi masalah baru. Terlebih, daunnya yang rindang telah menutupi lampu penerangan jalan.

“Kami lakukan penopingan pohon karena memang kondisinya sudah tinggi dan lebat. Hal itu mengakibatkan gelap pada malam hari,” ujarnya.

Christian menambahkan pihaknya mengerahkan lima orang petugas. “Dengan dipangkasnya pohon yang menutupi lampu jalan diharapkan tidak membahayakan pengguna jalan,” pungkasnya. (ifand/ys)

Berita Terkait
News Update