Memasuki Puncak Musim Hujan, Tiga Kecamatan di Kota Serang Masuk Zona Waspada Banjir

Jumat 29 Jan 2021, 15:55 WIB
Kawasan rawan banjir di Kota Serang.

Kawasan rawan banjir di Kota Serang.

SERANG - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang menetapkan tiga kecamatan di Kota Serang masuk zona waspada banjir.

Tiga kecamatan tersebut yakni kecamatan Serang, Cipocok dan Kasemen yang lokasinya dekat dengan perlintasan sungai Cibanten.

Kepala BPBD Kota Serang Giat Hermawan mengatakan, pihaknya sudah melakukan identifikasi titik-titik lokasi yang sering terdampak banjir di Kota Serang.

Baca juga: BKSDA Serang Belum Tahu Ada Penyu Mati Terdampar di Anyer

Lokasi yang rawan banjir itu sudah ia identifikasi dari tahun-tahun sebelumnya, karena setiap musim penghujan tiba, lokasi-lokasi itu biasanya sering banjir.

"Ya, sudah. Sudah kami identifikasi," ujarnya, Jumat (29/1/2021).

Giat menambahkan, banjir di wilayah itu biasanya akan terjadi karena luapan air dari sungai Cibanten yang bermuaranya ke wilayah kecamatan Kasemen.

"Kalau di Kabupaten Serang banjirnya sudah menyeluruh, tiga wilayah itu biasanya juga terdampak dari lintasan sungai Cibanten itu," ungkapnya.

Baca juga: BPBD Kabupaten Serang Memperingatkan Potensi Bencana Terjadi di 29 Kecamatan

Untuk mengantisipasi hal tersebut, pihaknya selalu memberikan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat setempat agar tetap waspada, terutama ketika hujan tiba, apalagi saat ini sudah memasuki puncak musim hujan,

"Karena sekarang kan sudah memasuki puncak musim hujan. Bahkan dari akhir tahun kemarin," ucapnya.

Berita Terkait

News Update