JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menjadi salah satu hari penting dalam rangka meminimalisir persebaran Covid-19 di Indonesia, khususnya Ibukota Jakarta. Human Initiative berkolaborasi dengan NAMA Foundation, Pemprov DKI Jakarta, dan Ai-Lab menggelar acara launching Mobile Lab PCR Test Covid-19 Biosafety Level BSL-2.
Jumlah kasus infeksi virus Covid-19 di Indonesia jumlahnya kemungkinan besar melewati angka 1 juta kasus. Jika sebelumnya lingkaran orang-orang yang terinfeksi masih jauh, kini jadi semakin mendekat. Dari orang yang tidak dikenal, kenalan, teman, hingga mungkin sudah masuk ke kerabat dan keluarga.
Menurut Presiden Human Initiative, Tomy Hendrajati, hal ini menandakan pandemi Covid-19 masih belum usai dan masih butuh terus dukungan dari berbagai pihak, agar angka ini tidak semakin bertambah seiring pergantian hari.
Baca juga: Satgas Sebut Penggunaan PCR Palsu Bisa Terkena Sanksi Pidana
Untuk membantu hadapi masalah ini, sambung Tomy, Mobile Lab diinisiasi dapat jadi salah satu solusi untuk mengurangi risiko persebaran Covid-19.
"Dengan adanya Mobile Lab PCR Test berstandar BSL-2 ini diharapkan dapat membantu para tenaga kesehatan dalam pengecekan Covid-19 di Masyarakat, dan agar mempermudah menjangkau ke Wilayah Zona Merah di DKI Jakarta," urai Tomy Hendrajati, Presiden Human Initiative, Jumat (29/1/2021).
Ia menjelaskan, akan ada 3 unit mobil container beserta alat-alat pendukung seperti PCR kit, seperangkat alat lab, hingga pengoperasian mobilnya. Mobile Lab berstandar BSL-2 ini merupakan yang direkomendasikan oleh World Health Organization (WHO), dan di Indonesia telah melewati sejumlah rangkaian uji coba, sehingga dinyatakan layak dan standar oleh Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta.
"Serah Terima Mobile Lab PCR Test Covid-19 BSL-2” kepada Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta ini juga sekaligus menandakan bahwa Mobile Lab sudah bisa beroperasi melayani masyarakat yang membutuhkan," tuturnya.
Baca juga: Pandemi Belum Berakhir, Mobile Labs PCR Test Covid-19 Segera Dioperasikan
Untuk jangka panjang, lanjutnya, Mobile Lab ini juga masih bisa beroperasi untuk kebutuhan laboratorium lainnya, dan yang tak kalah penting adalah ide dan desain Mobile Lab PCR Test ini merupakan Karya Anak Bangsa yaitu Ai-Labs dan Human Initiative.
"Oleh karena itu, semoga bantuan ini dapat menjadi salah satu kontribusi kebaikan yang berarti dan bermanfaat untuk kita semua.” demkian dikatakan Presiden Human Initiative, Tomy Hendrajati. (rizal/ys)