Evakuasi Ular di Dekat Lapangan Futsal Kramat Jati, Wah Ngeri Gede Banget

Jumat 29 Jan 2021, 10:33 WIB
Petugas pemadam saat mengevakuasi ular sanca. (ist)

Petugas pemadam saat mengevakuasi ular sanca. (ist)

"Alhamdulillah ularnya berhasil diamankan, untuk sementara ular sancanya kami amankan ke Sektor (markas Damkar) Kecamatan Kramat Jati," tuturnya.

Baca juga: Setelah Memberi Ular untuk Hadiah Pernikahan, Sigit Berencana Buka Penangkaran Ular untuk Lindungi dari Ekosistem Liar

Eko (19), warga yang menyaksikan evakuasi ular tersebut mengaku kaget melihat ukuran hewan melata itu. Ia tak menyangka bahwa selama ini ada ular besar bersarang di sekitar tempatnya bermain. 

"Wah ngeri gede banget. Untung belum sampe ada yang kecaplok," timpalnya.

Sementara itu, Gatot kembali mengingatkan, bagi warga yang hendak melaporkan kebakaran dan permintaan evakuasi bisa menghubungi WhatsApp Damkar Jaktim di nomor​​ 08119197113.

"Bisa juga melapor ke 112, 021​ 8590 4904, atau 021​ 858 2150​ yang semuanya siaga 24 jam. Sekarang kita juga ada aplikasi Go-Damkar yang bisa diunduh gratis di Play Store untuk memudahkan laporan warga," tukasnya. (ifand/ys)

Berita Terkait

News Update