JAKARTA – Tiga Maling beraksi mencuri sepeda motor jenis Trail di pemukiman warga di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (26/1/2021) subuh. Terekam CCTV beraksi sekejap pelaku langsung kabur.
Dalam video yang beredar di media sosial, pelaku berjumlah tiga orang membobol gembok pagar rumah korban yang tak jauh dari Pasar Impres. Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 04:46 subuh.
Kemudian salah satu pelaku menggunakan topi dan kaos warna hitam membuka kunci sepeda motor yang terparkir diteras rumah. Diduga pelaku menggunakan anak kunci letter T untuk membuka kunci.
Baca juga: Sudah Mencuri 10 Motor dalam Aksinya di Tangerang Selatan, Komplotan Curanmor Diringkus Polisi
Dalam waktu sebentar, pelaku menuntun sepeda motor korban dan salah satu pelaku menunggu di pagar. Maling itu pun kabur membawa motor trail tanpa diketahui warga sekitar.
Kanit Reskrim Polsek Pesanggrahan AKP Fajrul A. Choir mengatakan pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut.
“Ya untuk kasusnya korban belum melaporkan ke Polsek. Infonya Polres Jakarta Selatan juga mengamankan pelaku pencurian motor,” kata AKP Fajrul. (adji/win)