BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Kios pom bensin mini dan warung di sebelahnya turut ludes terbakar akibat korsleting listrik. Peristiwa kebakaran terjadi di Kampung Kandang Panjang RT.01/05 Desa Tajurhalang Kecamatan Tajurhalang Kabupaten Bogor, Senin (25/1/2021).
Kapolsek Bojonggede Kompol Supriyadi mengatakan, peristiwa kebakaran diketahui sekitar pukul 08.00 WIB, dimana kios pom mini milik Mei Kristian Zega, laki-laki, 37, habis terbakar.
"Pada waktu saksi pegawai Agustino, 59, mau mengisi bensin jenis pertalite dari dirigen ke pom mini. Tiba-tiba ada percikan konsleting dari pom mini menyambar bensin langsung api membesar dan melumat yang ada di sekitarnya," ucap Supriyadi.
Baca juga: Sebanyak 225 Jiwa Mengungsi Akibat Kebakaran di Cideng
Akibat kebakaran itu, lanjut Supriyadi, kobaran api yang besar menghanguskan empat motor yang sedang terparkir, dua buah kompresor, seperangkat pom mini, dan bangunan warung kopi.
"Untuk total kerugian semua mencapai Rp.100 juta. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kebakaran ini. Api dapat dipadamkan oleh petugas Damkar Kabupaten Bogor," katanya.
"Setelah dilakukan olah TKP penyidik sementara menyimpulkan tidak ada unsur pidana dan kesengajaan tapi murni faktor korseliting listrik." tutupnya. (angga/tha)