Pelaku Spesialis Ganjal ATM Kerap Beraksi di Tangerang Raya Dicokok Polisi

Rabu 20 Jan 2021, 20:11 WIB
Kapolsek Cipondoh, AKP Maulana Mukarom. (toga)

Kapolsek Cipondoh, AKP Maulana Mukarom. (toga)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Seorang pelaku spesialis ganjal ATM ditangkap polisi yang sedang patroli dikawasan Poris, Cipondoh, Kota Tangerang.

Kapolsek Cipondoh, AKP Maulana Mukarom mengatakan, saat ini pelaku sedang ditangani unit Reskrim Polsek Cipondoh.

"Telah diamankan satu orang pelaku ganjal ATM di wilayah Poris (Cipondoh) saat anggota sedang patroli, ada laporan dari masyarakat sehingga pelaku dapat ditangani unit Reskrim Polsek Cipondoh," ujar Maulana kepada poskota.co.id, Rabu (20/1/2021).

Baca juga: Kepergok Ganjal ATM, Pasutri Diteriaki Maling, yang Pria Dihajar Massa

Maulana mengatakan, pelaku merupakan spesialis ganjal ATM yang biasa beraksi di wilayah Tangerang Raya.

"Jadi hasil keterangan dari tersangka bahwa dirinya spesialis ganjal ATM di Tangerang Raya. Bukan hanya di Cipondoh tapi juga pernah di Benteng, Curug, Pasar Kemis, nah ini sedang kita dalami," katanya.

Saat ini, lanjut Maulana, pihaknya tengah berkoordinasi dengan sejumlah bank lantaran adanya laporan terkait kerusakan ATM yang diganjal.

"Unit Reskrim Polsek Cipondoh sekarang sedang melakukan pengembangan dan berkoordinasi dengan bank. Karena memang ada beberapa laporan dari pihak bank dengan cara diganjal," jelasnya.

Baca juga: Hati-hati! Begini Modus Ganjal ATM yang Nyaris Bobol Uang IRT di Depok

Unit Reskrim Polsek Cipondoh saat ini sedang melakukan pengejaran terhadap seorang pelaku lain yang telah diketahui identitasnya.

Dirinya pun meminta doa masyarakat agar pelaku ganjal ATM yang paling dicari tersebut dapat segera tertangkap.

"Resmob Polsek Cipondoh sedang melakukan pengembangan kepada satu orang tersangka lain yang sekarang sedang dalam pengajaran. Mohon doanya agar pelaku lain yang paling dicari dapat segera diamankan," tutupnya. (toga/tha)

Berita Terkait
News Update