Lurah Lenteng Agung Ungkap Warna-warni Atap Rumah Warga Sekitaran Fly Over Tapal Kuda Habiskan 8.000 Liter Cat, Gratis

Rabu 20 Jan 2021, 20:49 WIB
Lurah Lenteng Agung Bayu Pasca Soengkono. (adji)

Lurah Lenteng Agung Bayu Pasca Soengkono. (adji)

JAKARTA – Pengerjaan atap cat warna-warni dan mural rumah warga di sekitaran fly over Tapal Kuda Lenteng Agung, Jagakarsa, perlu cat dalam jumlah banyak sekali.

Lurah Lenteng Agung Bayu Pasca Soengkono  mengungkapkan, untuk pengecatan warna-warni atap rumah warga di sekitaran fly over tapal kuda telah menghabiskan 8.000 liter cat, yang tujuannya untuk mempercantik kawasan pemukiman tersebut.

“Ya untuk pengerjaannya dilakukan habiskan 8.000 liter cat oleh petugas PPSU (Penanganan Prasarana dan Sarana Umum-red) Kelurahan,” ucap Lurah Lenteng Agung Bayu Pasca Soengkono kepada Poskota Rabu (20/1/2021).

Baca juga: Indah, 88 Atap Rumah Warga Dekat Fly Over Tapal Kuda Lenteng Agung Dicat Warna-warni

Ia juga menambahkan, sebanyak 218 rumah di Sembilan RT di RW 01,02,03 dan 05, Kelurahan Lenteng Agung.

“Ya ide gagasan berawal saat kami berada di Lenteng Agung dengan Pak Gubernur DKI Jakarta Anies dan Walikota Jakarta Selatan, melihat pemandangan dari atas langsung langsung menambah cat warna-warni dari atap rumah,” ungkap Bayu.

Ia juga menambahkan pihaknya kini melakukan pembebesan lahan untuk dibuatnya Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) di Fly Over Tapal Kuda. “Ya nanti dibuatkan,” kata Bayu.

Baca juga: Pemprov DKI Sebut Fly Over Tapal Kuda Lenteng Agung Nyaris Rampung, Ini Progresnya

Dirinya menyebut tidak ada kompensasi apa-apa kepada yang rumahnya dicat. “Gratis. Nggak ada yang dikenakan biaya karena murni dari CSR Perusahaan cat Propan ,” katanya.

Dia juga mengungkapkan, ada empat rumah yang menolah untuk dicat yang selaras dengan keindahan warna-warni yang dibangun.

Baca juga: Jalan Layang Tapal Kuda Lenteng Agung Bisa Menjadi Ikon Baru Ibu Kota

“Dan memang ada empat rumah warga yang menolak untuk dicat alasannya rumahnya baru selesai direnov dan gentengnya juga masih baru. Jadi kami sesuaikan warnannya saja dengna plan gambar,” imbuh lurah. (adji/win)

Berita Terkait
News Update