Jenderal Idham Azis Kawal Komjen Listyo Sigit Prabowo Uji Kelayakan dan Kepatutan di DPR

Rabu 20 Jan 2021, 11:10 WIB
Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis. (ist)

Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo tiba di Komisi III DPR RI untuk menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau Fit and Proper Test. Listyo datang diantar langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis, Rabu (20/1/2021).

Kapolri Jenderal Idham Azis terlihat ikut hadir di Gedung DPR. Jenderal Idham dan Komjen Listyo Sigit terlihat berjalan beriringan dan langsung menuju ruang sidang Komisi III DPR. Turut hadir Wakapolri Komjen Gatot Edy Pramono. 

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Argo Yuwono mengungkapkan Kapolri Idham Azis hanya mengantarkan Komjen Listyo Sigit untuk mengikuti fit and proper test. Argo menyebut pengantaran itu merupakan bentuk dukungan Kapolri kepada Komjen Listyo Sigit Prabowo.

"Pengantaran ini merupakan sebuah budaya dan bentuk dukungan Pak Idham kepada Pak Sigit menjalani Fit and Proper Test," kata Argo di Jakarta, Rabu (20/1/2021).

Baca juga: Fit and Proper Test, Komisi III Amati Makalah Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit

Saat tiba di gedung Nusantara II, Komjen Listyo Sigit Prabowo tampak disambut sejumlah petinggi Mabes Polri, seperti Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono dan Wakabareskrim Irjen Wahyu Hadiningrat. Berdasarkan agenda DPR, fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan akan dimulai pada pukul 10.00 WIB

Selain itu, sejumlah anggota Komisi III DPR sudah tiba di Nusantara II DPR dan langsung menuju Ruang Rapat Komisi III. Tampak Ketua Komisi III DPR RI Herman Herry, Wakil Ketua Komisi III Ahmad Sahroni, hingga anggota Komisi III Arsul Sani sudah tiba di lokasi. (rizal/ys)

News Update