Anak Penjarakan Ibu Sendiri Lantaran Pelihara Demenan

Sabtu 16 Jan 2021, 07:30 WIB

INI anak yang kebangetan, atau ibunya yang kegatelan? Hesti (18) tega laporkan ibu sendiri, Ny. Kasminah (39), ke polisi karena habiskan uang untuk piara demenannya. Polisi sudah berusaha mendamaikan, tapi si anak bersikukuh untuk penjarakan ibu sendiri. Kasusnya kini siap disidangkan di PN Demak.

Anak wajib berbakti pada orang tua itu sudah merupakan hukum agama dan adat. Oleh karenanya jika ada yang tega hendak penjarakan ibu sendiri, apa nggak takut kualat seperti jambu monyet, kepala di bawah? Tetapi jika ibu kandungnya yang keterlaluan bin kebangetan pada anak sendiri, tidak pantaskah si anak kasih pelajaran pada emak sendiri? Jawabnya, lihat saja persidangan di PN Demak dalam waktu dekat ini.

Awalnya rumah tangga pasangan Kasminah-Madnur (40) lumayan bahagia. Dengan memiliki dua anak yang mulai berangkat dewasa,  keluarga itu mampu menguliahkan si sulung Hesti ke Jakarta. Tapi baru jalan menginjak semester II, uang kuliahnya tersendat-sendat. Pulanglah kemudian Hesti ke Sayung tempat tinggalnya.

Baca juga: Istri Tetangga Kok Ditaksir, Akhirnya Dia Malah Terusir

Alangkah kagetnya si sulung calon sarjana ini. Rumah tangga orang tuanya sedang berantakan. Bapaknya jarang pulang, sang ibu punya PIL pula. Uang yang mestinya untuk biaya kuliah, justru dialihkan kepada PIL Kasminah. Ada laporan, ibunya pernah kencan dengan PIL-nya di sebuah hotel di kota Demak.

Tambah jengkel lagi si anak, baju-baju miliknya yang ditinggal di rumah juga dimusnahkan semua. Hesti jadi marah. Ributlah ibu dan anak tersebut sampai cakar-cakaran. Saking emosinya, si anak lalu melaporkan ibunya ke Polsek Sayung dengan mengusung pasal KDRT.

Sebelum diproses perbal, sebetulnya polisi sudah berusaha mendamaikan. Soalnya masalahnya hanya sepele, cakar-cakaran emak dan anak. Masalah PIL Ny. Kasminah juga membantahnya. Benar dia masuk ke hotel itu tapi justru bersama anak sulungnya. “Gila apa, selingkuh di hotel sambil bawa anak gadis?” Oleh karenanya tuduhan selingkuh di hotel hanya fitnah belaka, sebab siapa nama PIL Ny. Kasminah juga tidak jelas.

Baca juga: Istri Digerebek Bersama PIL Kontan Diberikan Sekalian

Isu di luaran yang berkembang, Hesti tega melaporkan ibu kandungnya hanya masalah baju. Tapi kata Madnur suami Kasminah, yang benar adalah masalah perselingkuhan dengan seorang lelaki di hotel. Sebab Ny. Kasminah pernah mengancam anak kandungnya, jika skandalnya dilaporkan ke ayah, tahu sendiri akibatnya.

Yang jelas persoalan ini sudah diberkas dan sampai tangan Kejaksaan, tak lama lagi bakal disidangkan. Polisi sebelumnya sudah mencoba mendamaikan, masak anak tega penjarakan ibu sendiri. Tapi Hesti ternyata bersikeras akan tekadnya. Dia baru puas jika ibu kandungnya masuk penjara gara-gara punya demenan, sekaligus menghancurkan masa depan anak.

Kualat sama ibu, nanti kepala di bawah kayak jambu monyet lho! (okenews/gunarso ts)

Berita Terkait

News Update