DEPOK, POSKOTA.CO.ID - BJ, 46, seorang PNS ditemukan tewas membusuk dalam posisi duduk di rumahnya sendir, di Jalan Merpati Raya, RT.002/012, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoranmas, Jumat (15/1/2021) siang.
Kanit Reskrim Polsek Pancoranmas Iptu Hendra mengatakan, korban hidup sebatang kara saat ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Pihaknya memperkirakan BJ sudah meninggal sejak dua hari.
"Temuan korban sudah tidak bernyawa dalam rumah dasar kecurigan dari kerabat sudah dua hari pintu rumahnya tertutup rapat," ujarnya kepada wartawan.
Baca juga: Pamit Bermain, Bocah 4 Tahun Ditemukan Tewas Tenggelam di Kali Banten
Mantan Kanit Narkoba Polres Metro Depok ini mengungkapkan, kecurigaan pihak keluarga bertambah setelah mencoba menghubungi korban melalui telepon seluler namun tidak ada respon.
"Penasaran kerabat korban meminta bantuan saksi Sutomo (tetangga korban), untuk melihat kondisi kerabatnya itu. Namun setelah dicek, kondisi korban sudah ditemukan tidak bernyawa dalam posisj terduduk di lantai," ungkapnya.
Sementara itu dari keterangan sejumlah saksi termasuk ibu korban, lanjut Hendra, korban memiliki riwayat penyakit komplikasi berupa diabet dan jantung. Selain itu, korban juga sering merasa sesak napas dan perutnya membesar.
"Hasil olah TKP unit Inafis Polres tidak ada tanda-tanda mencurigakan dan kita temukan obat-obatan salah satu berbentuk sirup diduga korban meninggal akibat sakit," tutupnya.
"Dari pihak keluarga tidak mau divisum jasad dan langsung akan dikuburkan." pungkasnya. (angga/tha)