JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dunia jagad maya dihebohkan dengan beredarnya foto kondisi kantor Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) sebelum dan sesudah gempa pada Jumat (15/1/2021) dini hari di Majene.
Netizen atau warganet membagikan foto perbandingan kantor Gubernur Sulbar saat masih tegak berdiri dan ketika sudah rubuh akibat gempa bumi.
Gempa bumi tersebut memiliki getaran kekuatan magnitudo 6,2 sehingga meluluhlantakkan bangunan di kawasan Majene, Sulawesi Barat. Salah satunya kantor Gubernur Sulbar. Foto rubuhnya kantor Gubernur Sulbar pun menjadi trending atau populer di lini masa Twitter.
Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa yang terjadi di wilayah Sulbar terjadi pukul 01:28:17 WIB.
Lokasi pusat gempa terletak di darat pada koordinat 2,98°LS (Lintang Selatan) dan 118,94°BT (Bujur Timur) pada kedalaman 10 km. Dengan lokasi berjarak sekitar 35 km selatan Kota Mamuju dan berjarak sekitar 62,2 km utara Kota Majene.
Baca juga: Gempa Majene Tewaskan 3 Orang, 24 Terluka dan 2000 Orang Terpaksa Mengungsi
Kejadian gempa bumi ini diperkirakan diawali dengan gempa bumi pembuka (foreshock) yang terjadi sebelumnya pada Kamis (14/12021), pukul 13:35:49 WIB, dengan magnitudo 5,9.
Wilayah yang terletak dekat dengan sumber gempa bumi adalah Kabupaten Majene dan sekitarnya Provinsi Sulawesi Barat.
Meski demikian, kejadian gempa bumi ini tidak menyebabkan tsunami, karena lokasi pusat gempa bumi terletak di darat. (ruh)