Melayat ke Rumah Duka, Bupati Mempawah Sampaikan Belasungkawa ke Keluarga Syekh Ali Jaber

Kamis 14 Jan 2021, 14:27 WIB
Bupati Mempawah, Erlina mendatangi rumah duka Syekh Ali Jaber untuk menyampaikan belasungkawa. (ifand)

Bupati Mempawah, Erlina mendatangi rumah duka Syekh Ali Jaber untuk menyampaikan belasungkawa. (ifand)

PULOGADUNG, POSKOTA.CO.ID - Beberapa pelayat mulai berdatangan ke rumah duka Syekh Ali Jaber di Komplek Taman Berdikari Sentosa, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (14/1/2021). Salah satunya adalah Bupati Mempawah, Kalimantan Barat, Erlina yang datang untuk menyampaikan belasungkawa.

"Saya datang mau bertakziah dan menyampaikan belasungkawa ke keluarga Syekh Ali Jaber. Cuma karena jenazah belum datang jadi masih sepi," kata Bupati Erlina, Kamis (14/1/2021).

Erlina melanjutkan, saat dirinya tiba di rumah duka, memang masih cukup sepi. Pihak keluarga juga belum bisa menerima tamu lantaran jenazah Syekh Ali Jaber masih di Rumah Sakit YARSI, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Sehingga ia pun tak mendapat informasi mengenai rencana pemakaman ulama besar ini.

"Kalau untuk keluarga yang tadi semua terlihat sehat, cuma belum mau bicara banyak," ujarnya.

Baca juga: Suasana Terkini Rumah Duka Jelang Pemakaman Syekh Ali Jaber

Lebih lanjut, karena saat ini masih pandemi, Erlina pun berharap masyarakat bisa mengerti kondisinya dengan tidak menimbulkan kerumunan.

Ia berharap masyarakat, khususnya umat Islam agar mendoakan Syekh Ali Jaber. "Jadi kita berdoa dan berharap seluruh umat Islam doakan beliau, semoga diterima di sisi Allah SWT. Aamiin," pungkasnya. (ifand/ys)

Berita Terkait

News Update