TANGERANG - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, Presiden Jokowi langsung mengontak memerintahkan dirinya untuk memaksimalkan upaya pencarian.
Menhub diperintahkan Presiden Jokowi untuk koordinasi bersama Basarnas, Polri dan TNI.
Pada pukul 17.30 WIB, Bapak Presiden Jokowi mengontak kami untuk maksimalkan upaya pencarian, dan itu sudah dikoordiansikan bersama Basarnas, Polisi, dan TNI," kata Menhub Budi Karya, di Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (09/01/2021).
Budi mengungkapkan pihaknya telah meminta sejumlah stakeholder terkait untuk melakukan pencarian dengan menggunakan kapal milik Basarnas, TNI dan Polri
Sebelumnya, Menhub mengaku telah mendapat informasi soal hilang kontak Sriwijaya Air dari masyarakat. "Pada pukul 16.00 WIB, kami terima dari masyarakat ada serpihan-serpihan pesawat itu,” ujarnya.
Budi mengatakan bagi pihak keluarga yang ingin mengetahui informasi dipersilakan mendatangi posko center Sriwijaya di Terminal 2 D Bandara Soekarno-Hatta.
Dalam pesawat tersebut, lanjut Budi, diketahui berisi 50 penumpang dan 22 kru pesawat.
"Total penumpang 50 penumpang, 40 dewasa, 7 anak-anak dan 3 bayi. Selain itu ada 12 kru dari pesawat itu," jelasnya. (toga/win)