Panglima Langit Meramal Ekonomi Membaik Meski Masih Covid

Rabu 30 Des 2020, 15:57 WIB
Panglima Langit bersama Ratna Listy/Foto istimewa

Panglima Langit bersama Ratna Listy/Foto istimewa

Jakarta, Poskota
Peramal kondang Panglima Langit meramal tahun Baru 2021 yang merupakan tahun ini dengan berbagai fenomena yang ada mulai dari ekonomi, politik, kriminal, bencana hingga ramalan selebritis. Bahkan kehidupan perpolitikan di Indonesia juga masih bergejolak.

Menurut Panglima Langit, secara ekonomi akan sedikit membaik sekalipun wabah pandemi virus corona masih berlangsung.

"Mengenai perekonomian Indonesia, Insya Allah ke depan makin membaik, walaupun masih dalam suasana Covid-19. Karena saya melihat ada cahaya terang ke depannya yaitu aura putih. Itu pertanda ke depan akan lebih baik atau membaik,"tutur Panglima Langit, saat dihubungi Pos Kota, Senin (28/12/2020).

Guru spritual artis Ratna Listy ini mengatakan, kata kunci perekonomian itu iyalah menjaga kebersihan diri sesuai protokol kesehatan. "Perekonomian tergantung kesehatan dan kerjasama kita semua bagaimana meberantas dan memerangi covid itu sendiri,"terangnya.

Soal perpolitikan di Indonesia, Panglima Langit mengatakan masih bergejolak. "Saya melihat masih ada gejolak sekalipun masih bisa diatasi pemerintah terutama soal ormas dan soal kepemimpinan pemerintah daerah,"terangnya.

Panglima Langit juga memprediksi dunia hiburan Tanah Air, belum bisa bangkit dari keterpurukan.
"Mengenai dunia keartisan saya masih melihat produksi perfilman masih jalan tertatih. Produksi sinetron juga begitu tapi perlahan akan berjalan baik lagi. Tentang prostitusi online saya memprediksi masih akan banyak terjadi. Di samping faktor ekonomi dan krisis iman individualis itu memang agak sulit dibatasi tapi bukan berarti tidak bisa diberantas,"terangnya. (mia)
 

Berita Terkait

News Update