Sandiaga Uno Ajak Ormas Wahdah Islamiyah Berkolaborasi Memajukan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Sabtu 26 Des 2020, 17:04 WIB
Sandiaga S Uno.

Sandiaga S Uno.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menjadi keynote speaker dalam webinar kebangsaan Mukernas XII Wahdah Islamiyah yang digelar secara virtual melalui Zoom dan Live Streaming Youtobe pada Sabtu, (26/12/2020)

Webinar Kebangsaan ini juga turut menghadirkan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Anggota DPR RI Tamsil Linrung, dan Pimpinan Umum Wahdah Islamiyah Muhammad Zaitun Rasmin serta mendapatkan antuasiame yang sangat besar dengan jumlah peserta 2.345 orang.

Dalam paparannya yang mengangkat tema “Meningkatkan Ketahanan Ekonomi Bangsa Melalui Pengembangan Ekonomi Kreatif” , Sandiaga Uno menyampaikan bahwa webinar kebangsaan ini selaras dengan langkah WI yang selalu kokoh mendorong wawasan kebangsaan untuk umat dan bangsa.

Baca juga: Sandiaga Uno Dilantik Jadi Menparekraf, Pendukungnya di Depok Sujud Syukur

"Saya sudah mengenal lama dan mengikuti kiprah WI, WI selalu kokoh mendorong wawasan kebangsaan untuk ummat dan bangsa," tutur Sandi.

Sandiaga sempat berbicara soal keadaan ekonomi Indonesia bahwa seluruh pihak tengah berjuang melawan Covid-19 yang berdampak besar pada berbagai sektor. Tak terkecuali pariwisata dan ekonomi kreatif.

Sandi menegaskan dengan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Wahdah Islamiyah selaku ormas yang siap berkolaborasi membuka peluang dalam bidang ekonomi.

Baca juga: Jokowi dan Sandiaga Uno Santai dengan Sepatu Sneaker saat Pengumuman Menteri Baru, Celana Cingkrang-Jaket Biru Curi Perhatian

"Ini adalah secercah harapan bagi kami karena WI siap untuk mendukung bangkitnya ekonomi kreatif, mari kita berkolaborasi untuk memajukan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif sebab ekonomi ummat adalah ekonomi rakyat", papar Sandi. (johara/win)

 

Berita Terkait
News Update