JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Warga Setiabudi dan pengunjung Mall Ambassador antusias menjalani Rapid Test Antigen Covid-19 yang difasilitasi oleh Polsek Setiabudi Pospam Ops Lilin Jl. Casablanca Raya, Kuningan, Jakarta Selatan.
Pantauan Pos Kota di Lokasi sekira pukul. 14:00 siang, Pospam Ops Lilin telah membuka Rapid Test Antigen untuk masyarakat yang hendak bepergian mudik ke kampung halaman.
Kapolsek Metro Setiabudi AKBP Yogen Heroes Baruno mengatakan, pihaknya melakukan Rapid Test Antigen terhitung sejak 24 hingga 30 Desember 2020 terjadwal pukul. 09:00 hingga pukul. 13:00 siang.
“Kalau hari ini karena bertepatan Pam natal dan mepet dengan solat Jumat maka kami laksanakan usai Jumatan,” ucap AKBP Yogen ditemui di lokasi.
Baca juga: Libur Nataru, Polres Bogor Sediakan Layanan Gratis Rapid Test Antigen di Jalur Arah Puncak
Ia juga menambahkan, tes rapid test tersebut guna memerangi Covid-19 di wilayah Jakarta Selatan. Apalagi kasus Covid-19 terus melonjak.
“Kami melihat situasi rapid test hari ini ada 20 orang yang mengikuti, dan semuanya negatif. Selain itu kami juga bagikan masker dan vitamin C secara gratis keseluruhan,” terangnya.
Berlokasi di depan Mall Ambassador dan kawasan Kuningan, Jaksel, warga begitu antusias menyambut kegiatan ini.
Selain itu para warga yang mengikuti rapid test juga mendapatkan surat keterangan hasil Rapid Test Covid-19. Pada kegiatan kali ini petugas medis bekerjasama dengan dengan Klinik Fahira Swasta dan didukung APPI (Asosiasi Perusahaan Pembiayaaan Indonesia).
Baca juga: Penuhi Syarat Perjalanan, Ribuan Calon Penumpang KA Padati Stasiun Senen Untuk Rapid Test Antigen
Salah satu warga Karet, Setiabudi, Jaksel, Ester Pasaribu, yang mengikuti Rapidtest Antigen mengaku senang dan berterima kasih kepada kepolisian karena mempermudah masyarakat.
“Terima kasih pak polisi, saya mau pulang ke Medan naik pesawat rencanannya dengan adanya tes gratis ini mempermudah saya,” tuturnya. (adji/tha)