Korlantas Polri Lakukan Random Check Covid-19 pada Operasi Lilin Jaya 2020

Selasa 22 Des 2020, 14:21 WIB
Kakorlantas Polri, Irjen Istiono. (Ilham)

Kakorlantas Polri, Irjen Istiono. (Ilham)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Memastikan kepatuhan protokol kesehatan Covid-19 selama Operasi Lilin Jaya 2020 libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021, Korlantas Polri melakukan random check kesehatan terhadap masyarakat yang melakukan perjalanan.

Kakorlantas Polri, Irjen Istiono mengatakan, random check akan dipusatkan di 70 titik, antara lain di rest area. Pengecekan kesehatan melalui rapid test dilakukan secara acak, apabila terbukti reaktif akan langsung ditangani. 

"Dan bagi mereka yang melanggar protokol kesehatan, maka akan diberikan teguran dan peringatan secara persuasif dan edukasi pentingnya mentaati protokol kesehatan. Baik mereka yang liburan pulang ke kampung halaman maupun mereka yang mengunjungi tempat-tempat obyek wisata," kata Istiono, Selasa (22/12/2020).

Baca juga: Amankan Natal dan Tahun Baru, Polres Bogor Turunkan Ribuan Personel Dalam Operasi Lilin

Dikatakan, dalam random check protokol kesehatan tersebut pihaknya melibatkan petugas kesehatan. Adapun untuk mengantisipasi pergerakan orang dan kendaraan libur panjang Nataru dilakukan, tidak hanya sekadar masalah penanganan lalu lintas, namun juga terkait kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19. 

Istiono menjelaskan, pengecekan secara acak berlaku bagi pengguna semua jenis kendaraan. Untuk itu, diimbau masyarakat untuk tetap disiplin dan selalu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan. Apalagi ketika berhenti di tempat peristirahatan.

"Pengetatan protokol kesehatan ditengah Operasi Lilin 2020 ini kami lakukan untuk menekan risiko penyebaran virus corona saat Natal dan Tahun Baru. Yakni melakukan rapid test antigen yang memiliki sensitifitas lebih baik dibandingkan rapid test antibodi," ucapnya.

Baca juga: Jelang Nataru, Polsek Cibinong Tingkatkan Operasi Yustisi dan Penegakan Hukum Pelanggar Covid-19

Ditegaskan, di tengah pandemi pihaknya berusaha semaksimal mungkin mempersiapkan berbagai hal terkait arus lalu lintas libur Nataru di semua wilayah.

Secara umum kesiapan Korlantas Polri dalam menghadapi Nataru, antara lain koordinasi dengan instansi terkait secara maksimal.

Untuk itu, katanya, pihaknya sudah meninjau kesiapan sarana dan prasarana di sejumlah daerah, termasuk skenario untuk mengatasi berbagai kendala yang kemungkinan terjadi di lapangan. Antara lain, melakukan pemetaan, menyiapkan antisipasi jika terjadi kepadatan arus lalu lintas. 

Berita Terkait

News Update