JAKARTA , POSKOTA.CO.ID – Peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen (Formappi) Lucius Karus mengatakan, jika terbukti Gibran Rakabuming tersangkut bansos maka elektabilitas PDI Perjuangan akan melorot.
"Ya. Jika terbukti maka berpengaruh kepada elektabilitas partai pengsung dalam hal ini PDI Perjuangan," kata Lucius Karus saat dihubungi, Selasa (22/12/2020).
Lucius menilai ada yang 'bermain' dalam isu Gibran. "Jelas ada. Soalnya belum jelas betul kasusnya sudah rame dibicarakan," katanya.
Ia pun menyadari, bahwa sulit untuk mengomentari kasus Gibran ini. "Mulai dari mana ya, soalnya masih isu," katanya.
Meski Gibran kelak tak terbukti dalam kasus bansos, namun elektabilitas PDI Perjuangan tetap akan melorot.
"Berpengaruh dong. Tapi, kita tunggu hasil aparat berkerja," ucapnya.
Sebelumnya, Gibran Rakabuming tegas membantah. Putra Presiden Indonesia Joko Widodo atau Jokowi, tersebut menegaskan, dirinya tidak terlibat.
“Saya gak tau soal itu (korupsi dana bansos), Kalau mau korupsi kenapa baru sekarang,” ujarnya kepada sejumlah awak media saat blusukan di Solo, Senin (21/12/2020). (rizal/tri)