Seorang Sopir Meninggal Mendadak Setelah Memompa Ban Bus yang Dibawanya

Senin 21 Des 2020, 17:27 WIB
Iliustrasi. Meninggal.

Iliustrasi. Meninggal.

BEKASI – Seorang sopir bus meninggal mendadak di dalam kendaraan yang dikemudikannya, Minggu (20/12). Pria 52 tahun itu meregang nyawa tak lama setelah memompa ban bus yang dibawanya di Jalan Sultan Agung, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi.

Kapolsek Medan Satria Kompol Agus Rohmat dikonfirmasi menyebutkan korban diketahui bernama Sardi Nurbopo, pengemudi bus bernopol E 7884 KA.

Agus menjelaskan, kejadian itu terjadi di depan sebuah bengkel , tempat korban memompa ban bus .

Baca juga: Elly Sugigi Mengaku Sudah Menikah Siri, Tapi Sang Anak Belum Kenal Ayah Sambungnya

Korban saat itu lanjut Agus, keluar dari kendaraannya dan meminta penjaga bengkel memompa ban kendaraan bus yang dikemudikan.

Setelah rampung memompa ban, korban kembali masuk ke kendaraan tetapi penjaga bengkel curiga bus tersebut tak kunjung beranjak.

"Saat dicek ternyata sopir bus ini sudah dalam keadaan tidak sadar dengan posisi duduk di jok supir dengan kepala menghadap arah keluar jendela," kata kapolsek, Senin (21/12).

Baca juga: Pendiri Ponpes Assiddiqiyah KH Noer Muhammad Iskandar Meninggal Dunia

Selanjutnya oleh pemilik bengkel korban coba dibangunkan namun tak kunjung bangkit dan akhirnya diketahui sudah meninggal. "Korban diduga meninggal akibat sakit dikarenakan tidak ada bekas tanda kekerasan," terang Agus.

Mayat Tak Dikenal

Di lokasi terpisah, sesosok mayat pria ditemukan mengambang di Kali Bekasi, persisnya di Jembatan RS Mitra Bekasi Timur. Kasubag Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari menyebutkan  kalau tidak ditemukan identitas pada  jasad korban.

Di hari yang sama, penemuan jasad pria juga terjadi di Jembatan RS Mitra Bekasi Timur sekira pukul 13.00 WIB. "Kejadian penemuan mayat laki-laki tanpa identitas, usia diperkirakan 45 tahun tersangkut di jembatan Kalimalang RS Mitra Bekasi Timur," kata Erna.

Baca juga: Lagi 'Naik Daun', Kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar Meninggal Dunia, Begini Kronologinya

Penemuan jasad pria ini pertama kali diketahui Tim SAR BPBD Kota Bekasi yang tengah melakukan aktivitas latihan di aliran Kalimalang dekat TKP. "Saksi melihat sesosok mayat mengapung di TKP dan tersangkut di bawah jembatan, kemudian saksi melaporkan ke Polsek Bekasi Timur," terang Erna.

"Ciri ciri memakai celana Levis pendek tidak memakai baju (telanjang dada), kepala botak, diperkirakan di dalam air sudah 3 sampai 4 hari tidak di temukan tanda-tanda kekerasan," ungkap Erna. (yahya/win)

Berita Terkait
News Update