JAKARTA – Menjelang Har Natal dan Tahun Baru 2021, Polres Jakarta Selatan menggelar apel Operasi Lilin 2020 di pelataran kantor Walikota Jakarta Selatan, pada Senin (21/12/2020) sore ini.
Sebanyak 10 Pos Pengamanan didirikan. dalam apel tersebut hadir dalam kegiatan tersebut Walikota Jakarta Selatan Marullah Matali.
Kapolres Jakarta Selatan Kombes Budi Sartono mengatakan, pihaknya akan menyediakan Pospam di Jakarta Selatan disebar di 10 titik.
"Di Jakarta Selatan ini kita ada 10 Pospam dan pelayanan di beberapa titik. Jadi di tiap kecamatan ada 1, ada yang pospam, ada yang Pos Pelayanan," ujar kapolres.
Pos tersebut bakal dijaga oleh personel gabungan dari Polri-TNI, Satpol PP hingga jajaran pemerintah daerah dan instansi terkait lainnya.
Pos itu pun bakal ditempatkan di sejumlah titik yang dianggap berpotensi menimbulkan keramaian, seperti di stasiun, terminal, komplek perindustrian, perkantoran, perekonomian yakni pasar, mal, dan tempat usaha, gereja dan tempat wisata.
"Lalu, kita sediakan pula rapid test di Pospam tersebut, itu bentuknya pelayanan. Jadi, bukan hanya fokus pengamanan Natal dan Tahun Baru saja, tapi juga protokol kesehatan Covid-19 pun dilaksanakn," tuturnya. (adji/win)