Isunya Pernikahan Adipati Dolken dan Canti Tachril Sudah Digelar, Netizen Penasaran Belum Dapat Bocoran

Jumat 18 Des 2020, 19:50 WIB
Foto pasangan Adipati Dolken dan Canti Tachril.

Foto pasangan Adipati Dolken dan Canti Tachril.

JAKARTA  - Isunya, pasangan kekasih Adipati Dolken dan Canti Tachril menggelar pernikahan secara tertutup di Babel, Jumat (18/12/2020). 

Hingga sore tadi, netizen penasaran karena belum dapat bocoran. Soal perhelatan acara bahagia tersebut di kedua akun media sosial sang calon pengantin maupun rekan-rekan selebritis.

Sang manajer, Astrid Saerong saat dikonfirmasi mengatakan jika pernikahan Adipati Dolken belum dilaksanakan.

"Belum, belum," kata Astrid saat dihubungi Jumat (18/12/2020) siang.

Baca juga: Adipati Dolken dan Canti Tachril Telah Menjalani Midodareni, Besok Menikah di Babel

Perihal waktu pelaksanaan acara itu, Astrid tak menjawab. Manajer Adipati Dolken menuturkan ia tengah sibuk mempersiapkan sesuatu. Termasuk meeting bersama keluarga.

"Iya, iya, aku masih sibuk, meeting ngurus keluarga. Nanti ya aku kabarin, makasih,"ucapnya.

Kabar pernikahan Adipati Dolken dan Canti Tachril memang sudah heboh sejak kemarin. Beberapa warganet ikut berkomentar.

Baca juga: Hubungan Asmaranya Serius, Adipati Dolken Siap Menikahi Canti Tachril

"Rasanya sakit tapi bahagia,"ucap salah satu akun. "Patah hati nasional," ucap salah satu penggemar.

Beberapa hari lalu keduanya juga sudah melakukan prosesi siraman. Pernikahan Adipati Dolken dan Canti Tachril bakal digelar secara tertutup tamu yang hadir pun terbatas.

Berita Terkait
News Update