JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Penandatanganan kerjasama atau MoU dilakukan antarPalang Merah Indonesia (PMl) dengan Kwarcab Pramuka Jakarta Utara (Jakut) dalam hal kesigap siagaan bencana.
Bertempat di kantor Walikota Jakut, kegiatan bersamaan dengan Musyawarah Kota (Muskerko) PMI Jakarta Utara. Turut menyaksikan, Walikota Sigit Wijatmoko dan Ketua PMI DKI Jakarta, Rustam Effendi.
Ketua Kwarcab Pramuka Jakarta Utara, Budi Sulistiono mengatakan, dengan adanya nota kesepakatan tersebut kerjasama dan sinergisitas Pramuka Jakarta Utara dengan PMI akan lebih terbangun kembali.
Baca juga: Petugas Gabungan Razia Masker di Pulau Pramuka, 4 Orang Diganjar Sanksi Sosial
Contohnya, sambung Budi, jika ada tenda PMI maka Pramuka juga akan ikut mendirikan tenda bagi warga yang terkena bencana.
"Dimana PMI bergerak dalam hal penanggulangan bencana, maka Pramuka juga bergerak membantu warga yang terkena bencana," jelas mantan Kasudin Pendidikan Jakarta Utara ini, Selasa (6/12/2020).
Ditambahkannya, Pramuka Jakarta Utara selalu hadir pada saat terjadi musibah atau bencana alam. Berbagai kegiatan sosial hingga pendampingan trauma hearing pun dilakukan untuk meringankan beban warga korban bencana. (deny/tri)