Ditinggal pemiliknya, Rumah Kontrakan Dilalap Si Jago Merah

Rabu 16 Des 2020, 10:17 WIB
Petugas pemadam saat mengecek asal mula kebakaran rumah kontrakan. (ist)

Petugas pemadam saat mengecek asal mula kebakaran rumah kontrakan. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sebuah rumah kontrakan di Gang Asem RT 03/04, Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur, hangus dilalap si jago merah, Selasa (15/12) malam.

Api yang disebabkan dari konsleting listrik, melahap bangunan yang ditinggal pemiliknya.

Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 22.30.

Api diduga berasal dari konsleting listrik colokan yang ada di rumah tersebut. "Rumah yang terbakar itu juga diketahui kosong ditinggal pemiliknya," katanya, Rabu (16/12/2020).

Baca juga: Kebakaran di Kali Baru Menghanguskan Tiga Rumah, 8 Mobil Pemadam Dikerahkan

Dikatakan Gatot, karena rumah dalam keadaan kosong kebakaran baru diketahui warga yang bermukim di sekitar lokasi saat api sudah cukup membesar.

Saat itu, warga pun berjuang untuk memadamkan api dengan peralatan seadaanya.

"Dan ketika dua unit mobil pemadam tiba di lokasi, api sudah mulai kecil dan langsung ditangani pihaknya," ujar Gatot. 

Menurut Gatot, petugas pun hanya perlu waktu 20 menit memadamkan api yang melahap bangunan berukuran 3X5 meter persegi.

Baca juga: Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Tangkap Ular Karos di Bawah Washtafel Warga

Sementara untuk total kerugian materil diperkirakan mencapai Rp3 juta. "Untuk korban tidak ada baik dari warga saat memadamkan api," sambungnya.

Berita Terkait

News Update