Positif Covid-19, Deputi Penindakan KPK Irjen Pol Karyoto Isolasi Mandiri di RS Polri

Selasa 15 Des 2020, 18:34 WIB
RS Polri, Jakarta Timur.(dok/ifan)

RS Polri, Jakarta Timur.(dok/ifan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Irjen Pol Karyoto Positif Covid-19 dan menjalani isolasi mandiri di Rumah Sakit Polri, Jakarta Timur, Selasa (15/12/2020).

‘Berdasarkan informasi yang kami terima benar Deputi Penindakan KPK saat ini sedang isolasi mandiri di RS Polri sehubungan prosedur mitigasi penanganan Covid-19," kata Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Selasa (15/12/2020).

Ali menyampaikan kondisi Karyoto dalam keadaan sehat. Ia menambahkan, penanganan perkara tidak terganggu sebab kerja-kerja bidang kedeputian penindakan saat ini diemban oleh Direktur Penyidikan KPK Setyo Budiyanto.

Baca juga: Penyanyi Chungha Positif Corona, Kini Jalani Isolasi Mandiri

"Terkait tugas bidang penindakan KPK saat ini tetap berjalan seperti biasa. Pelaksana harian Deputi Penindakan dijabat oleh Direktur Penyidikan KPK," kata Ali.

Sebagai upaya mitigasi mencegah penularan Covid-19, kata Ali, KPK sudah melaksanakan tes cepat atau rapid test terhadap seluruh pegawai. Selain itu, untuk gedung juga sudah dilakukan penyemprotan disinfektan.

Kantor KPK pada Agustus 2020 diketahui sempat ditutup selama tiga hari usai puluhan pegawainya terinfeksi Covid-19. Bahkan, lembaga antirasuah itu pernah berada di posisi tiga teratas dalam penularan virus corona (Covid-19) klaster perkantoran.

Baca juga: Menaker Ida Fauziyah Menjalani Isolasi Mandiri Setelah Dinyatakan Positif Covid-19

Salah satu pegawai yang terpapar virus corona adalah penyidik KPK Novel Baswedan. Salah satu penyidik senior lembaga antikorupsi itu positif Covid-19 tanpa mengalami gejala apapun. Ia pun memutuskan melakukan isolasi mandiri. (adji/tri)

Berita Terkait
News Update