JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabupaten Kepulauan Seribu menerima bantuan penanganan Covid-19 dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) DKI Jakarta, di Pulau Lancang, Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Senin (14/12/2020).
Bantuan tersebut berupa alat keselamatan, peralatan penyelamatan, serta bahan konsumsi seperi teh dan air mineral diberikan Plh Kepala Pelaksana BPDB DKI Jakarta, Sabdo Kurnianto kepada Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi. Bantuan penanganan Covid-19 ini diserahkan langsung kepada Ketua RW 03 Pulau Lancang, Oyok Sutisna.
“Terima kasih atas dukungan BPDB DKI Jakarta yang memberikan bantuan dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19,” kata Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi.
Baca juga: Kampung Tangguh Jaya Polres Kepulauan Seribu Diresmikan di Pulau Tidung
Tercatat bantuan yang diberkan BPDB DKI Jakarta berupa hand sanitizer 5 jerigen, sepatu 10 pasang, sarung tangan 2.500 pasang, thermogun 1 pcs, sabun batangan 144 pcs, handsoap 5 liter, air mineral 10 dus, teh 5 dus.
Plh Kepala Pelaksana BPDB DKI Jakarta, Sabdo Kurnianto mengungkapkan, seluruh wilayah DKI Jakarta telah melakukan simulasi Kampung Tangguh Bencana, termasuk di Kepulauan Seribu. Bantuan yang kami berikan ini sebagai penanganan pengungsi di masa pandemi Covid-19.
"Jadi saat ada bencana, semua masyarakat sadar untuk mencegah penularan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak di tempat pengungsian,” tutur Sabdo. (yono/tha)