Bamsoet Ajak Kalangan Milenial Optimalkan Potensi Diri Hadapi Pandemi

Senin 14 Des 2020, 08:07 WIB
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo. (ist)

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo. (ist)

Bamsoet berharap kegiatan yang dapat menguatkan aspek mental-spiritual masyarakat sebagaimana yang diselenggarakan oleh DPP Forum Komunikasi Alumni ESQ ini dapat diteladani oleh lembaga training lainnya.

"Sehingga narasi yang menghidupkan sikap positif dan optimis dapat mengisi ruang publik, yang terlanjur dijejali berita yang cenderung menimbulkan kecemasan masyarakat," jelas Bamsoet.

Menjaring generasi muda sebagai peserta training adalah langkah yang tepat, sangat relevan dan kontekstual dengan kondisi yang kita hadapi.

Baca juga: Bamsoet: SOKSI Harus Mampu Bantu Pemerintah Kurangi Pengangguran

Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila ini mengingatkan, nilai kemanfaatan bonus demografi bukanlah sesuatu yang didapatkan secara cuma-cuma, tanpa daya dan upaya.

Bonus demografi hanya akan bermanfaat optimal apabila keberlimpahan penduduk usia produktif adalah sumberdaya-sumberdaya manusia yang berkualitas dan berkarakter tangguh.

"Di sinilah nilai urgensi penyelenggaraan training hari ini. Peserta training merupakan generasi muda bangsa yang akan menjadi duta-duta milenial yang akan menyebarluaskan nilai-nilai kepercayaan diri, ketangguhan mental, pandangan positif, dan sikap optimis di tengah masyarakat yang sedang menghadapi masa-masa sulit di tengah pandemi," pungkas Bamsoet. (rizal/tri)

Berita Terkait

News Update