Dinas KPKP Pastikan Stok Pangan Untuk Natal Dan Tahun Baru Aman

Kamis 10 Des 2020, 15:18 WIB
Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Suharini Eliawati. (Ist)

Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Suharini Eliawati. (Ist)

Semula harga daging kambing Rp 120 ribu menjadi Rp 140 ribu per kilogram. Sedangkan daging sapi yang semula Rp 110 ribu naik menjadi Rp 120 ribu per kilogram.

Lalu gula pasir kebutuhan 4.852 ton tersedia stok 45.208 ton, minyak goreng kebutuhan 8.200 ton tersedia stok 9.414 ton .

"Sama, jumlah tersebut belum termasuk yang ada di pasar swalayan , pasar tradisional dan warung-warung," sambungnya.

Baca juga: Ciptakan Aplikasi e-KASIH, RSUD Jagakarsa Raih Penghargaan IHIA 2020

"Insya Allah, hingga tahun baru pangan tersedia. Meskipun terjadi kenaikan harga mudah mudahan tidak signifikan khusus untuk cabai," tambahnya.

Meski persediaan bahan pangan pokok di DKI aman, pihaknya terus berkoordinasi dengan OPD terkait dan BUMD, serta Kementrian Pertanian (Kementan) agar tidak terjadi kenaikan harga yang signifikan menjelang Natal dan tahun baru.

Suharini menegaskan, untuk menekan kemungkinan terjadinya lonjakan harga dimungkinkan akan dilakukan operasi pasar. (yono/tri)

Berita Terkait

Cegah Kerumunan di Jalur Puncak

Sabtu 12 Des 2020, 06:00 WIB
undefined

News Update