SERANG - Sebuah bus penumpang Fiqri Family berplat nomor F 7874 WB terbakar di dalam Tol Tangerang-Merak kilometer 65.200, Desa Pipitan, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Rabu (09/12/2020).
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Kepala PJR Tol Tamer Korlantas Polri, AKP Deny Catur Wardhana membenarkan adanya bus terbakar di dalam Tol Tamer. Saat ini petugas masih melakukan penanganan di lokasi kejadian.
"Iya, telah terjadi kebakaran bus di KM 65.200B arah Jakarta," katanya kepada poskota.
Menurut Deny, kepolisian masih di Tempat Kejadian Perkara guna memastikan penyebab kebakaran bus tersebut. Namun pihaknya memastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan lalu lintas di Tol Tamer itu.
"Tidak ada korban jiwa. Mohon waktu (Kronologis)," ujarnya.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, akibat kebakaran bus tersebut arus lalu lintas dari Merak menuju Jakarta ditutup sementara, karena api yang membakar bus cukup besar. Saat ini petugas pemadam kebakaran masih melakukan pemadaman. (haryono/tha)