JAKARTA – Jelang perayaan ulang tahun ke 43 BPJAMSOSTEK, BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Kebon Sirih melakukan serangkaian kegiatan, salah satunya sosialisasi online (webinar) program jaminan sosial ketenagakerjaan kepada para peserta.
Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Kebon Sirih Tonny W.K mengatakan, sosialisasi tersebut digelar pada Rabu (02/12/2020).
Tonny mengatakan, BPJS Ketenagakerjaan yang akan memasuki usia 43 Tahun terus berupaya mensejahteraan para pekerja di Indonesia.
“Kami terus berkomitmen dalam upaya-upaya mendukung pemerintah dalam mensejahterakan para pekerja Indonesia. Terlebih khusus saat situasi pandemi Covid-19 ini,” kata Tonny.
Baca juga: Perluas Kepesertaan, BPJAMSOSTEK Gambir Sasar Masyarakat Bukan Penerima Upah
Menurutnya, BPJAMSOSTEK akan terus hadir dalam melindungi seluruh pesertanya baik pekerja penerima upah (sektor formal), pekerja bukan penerima upah (sektor informal, maupun rakyat Indonesia yang menjadi pekerja migran di luar negeri,” jelas Tonny.
Tonny menambahkan bahwa BPJS Ketenagakerjaan terus melakukan perbaikan dalam manfaat dan pelayanan kepada peserta sesuai dengan prinsip good governance.
“Salah satu upayanya yaitu adanya kenaikan manfaat program-program BPJS ketenagakerjaan sesuai dengan PP 82 Tahun 2019, hingga relaksasi iuran bagi peserta yang terkena dampak Covid-19 sesuai dengan PP 49 Tahun 2020,” jelasnya.
Dalam hal pelayanan selama pandemi Covid-19, lanjutnya, BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Kebon Sirih membuka banyak kanal dalam pengajuan klaim dimulai dengan antrian lapak asik, kolektif perusahaan, SPO dengan perbankan, hingga klaim onsite.
Baca juga: JKK-RTW BPJAMSOSTEK Kembali Diganjar Penghargaan
“Semua kami lakukan dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada peserta,” kata Tonny.
Ia menabahkan, hal lain yang bisa dirasakan manfaatnya bagi pekerja yaitu bantuan subsidi upah serta manfaat tambahan langsung salah satunya fasilitas kepemilikan rumah.(tri)