Kemnaker Konsisten Lahirkan Tenaga Profesional dan Kompeten

Senin 23 Nov 2020, 14:48 WIB
Direktur Bina Intala, Fauziah. (ist)

Direktur Bina Intala, Fauziah. (ist)

JAKARTA - Mendukung terciptanya pemagangan yang berkualitas, Kementerian Ketenagakerjaan konsisten mencetak tenaga pemagangan yang profesional dan kompeten.

Sejak 2017 hingga 2019, Direktorat Bina Instruktur dan Tenaga Pelatihan (Intala) Kemnaker telah menciptakan sebanyak 2250 Mentor Pemagangan, 1000 Kordinator Pemagangan, dan 300 Master Pemagangan.

"Untuk tahun ini, target pelatihan Mentor Pemagangan adalah sebanyak 802 orang dan Pelatihan Koordinator Pemagangan sebanyak 375 orang, " ujar Direktur Bina Intala, Fauziah, saat membuka pelatihan pelatih di Tempat Kerja (Mentor Pemagangan) Angkatan XII - XVIII yang diselenggarakan di kota Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu (22/11/2020) malam.

Baca juga: Ratusan Perusahaan Jepang Dukung Program Pemagangan Kemnaker

Dalam sambutannya, Fauziah mengatakan bahwa mentor pemagangan memiliki peran sangat penting dalam proses penyelenggaraan pemagangan, khususnya dalam peningkatan kompetensi peserta pemagangan.

Karena seorang mentor pemagangan harus mampu membimbing peserta pada aspek keterampilan, sikap, pengetahuan, etos kerja, produktivitas, serta mampu memberikan motivasi dan dorongan moral kepada para peserta, sehingga menjadi tenaga kerja yang kompetitif.

 "Mengingat peran dan fungsi dari pelatih pemagangan ini sangat strategis, maka perlu adanya pembinaan dan peningkatan kompetensi, salah satunya melalui Pelatihan Pelatih (ToT)di Tempat Kerja," ujar Fauziah. (rizal/tha)

News Update