Kasat Lantas Polres Bogor Rekayasa Lalin untuk Sambut Kedatangan HRS

Kamis 12 Nov 2020, 14:29 WIB
Rekayasa Lalu Lintas menyambut kedatangan HRS di Megamendung (ist/humas)

Rekayasa Lalu Lintas menyambut kedatangan HRS di Megamendung (ist/humas)

BOGOR - Kasat Lantas Polres Bogor IPTU Dicky Anggi Pranata akan mengambil langkah antisipasi kepadatan massa penyambut kedatangan Habib Rizieq Shihab (HRS) ke Megamendung, Kabupaten Bogor, Jumat (13/11/2020), yaitu rekayasa lalulintas dan tempat kantong parkir.

"Anggota kita siagakan di titik-titik yang sudah ditetapkan sebagai lokasi simpul kepadatan jika massa HRS jadi ke daerah Megamendung," ujarnya didampingi Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita kepada Poskota saat dikonfirmasi, Kamis (12/11/2020) siang.

Untuk kantong parkir kendaraan jemaat HRS, lanjut IPTU Dicky, dalam penyambutan mobil atau bus dapat diparkir di Masjid Amaliah Ciawi, Danamon, Masjid Harakatul Jannah Gadog, dan rest area Pasir Muncang.

"Kita himbau bagi pengguna kendaraan para pendukung jemaat HRS untuk tidak parkir di bahu jalan dan menganggu kelancaran lalu lintas," lanjutnya.

Baca juga: Pengelola Tol dan Kepolisian Rekayasa Lalin Menuju Bandara dan Kediaman Habib Rizieq

Sementara itu untuk rekayasa lalu lintas, IPTU Dicky, akan melakukan contraflow dan pengalihan arus.

"Jika nanti terjadi kemacetan mulai dari Gerbang Tol Ciawi-Pasir Muncang akan melakukan tahap contraflow mulai dari GT Ciawi-Pos Polingga/ interchange Puncak dan diarahkan melalui jalur Ciawi," tambahnya.

Rekayasa Lalin di Bogor. (ist/humas)

Sementara yang lain dalam pengaturan arus lalu lintas, interchange Bogor diarahkan keluar TOL Bogor - Tajur - Ciawi.

"Kita minta kepada para jamaah untuk tertib dan jaga protokol kesehatan selama menyambut kedatangan HRS di Pondok Pesantren Alam dan Agrokultural Megendung Kabupaten Bogor," pungkasnya. (angga/tha)

News Update