Bertambah 3.712 Orang, Jakarta Penyumbang Terbanyak Pasien Sembuh Harian Covid-19

Minggu 08 Nov 2020, 12:29 WIB
Ilustrasi Covid-19. (ist)

Ilustrasi Covid-19. (ist)

JAKARTA - Pasien sembuh harian dari Covid-19 bertambah lagi sebanyak 3.712 orang. Jumlah tersebut menambahkan kesembuhan kumulatif per 7 November 2020 menjadi 364.417 orang.

DKI Jakarta masih menyumbang pasien sembuh harian tertinggi dengan 989 kasus dan kumulatifnya menembus angka 100.728 kasus. 

Jawa Barat mengikuti dengan menambahkan 462 kasus dan kumulatifnya mencapai 28.641 kasus. Ketiga harian tertinggi berada di Riau dengan 357 kasus dan kumulatifnya 12.968 kasus.

Disusul Jawa Tengah dengan 301 kasus dan kumulatifnya mencapai 30.504 kasus. 

Baca juga: Masih Pandemi, Satgas Covid-19 Minta Masyarakat Berlibur di Rumah

Provinsi lain yang banyak menambahkan kesembuhan harian ada di Kalimantan Timur juga banyak menambahkan pasien sembuh harian sebanyak 299 kasus dan kumulatifnya mencapai 12.561 kasus.

Jawa Timur hari ini menambahkan 267 kasus dan kumulatifnya mencapai 48.309 kasus dan masih menjadi kedua tertinggi nasional.

Sumatera Barat menambahkan 265 kasus dan kumulatifnya bertambah menjadi 12.612 kasus. 

Sementara pada tambahan pasien terkonfirmasi positif hari ini bertambah sebanyak 4.262 kasus dan kumulatifnya mencapai 433.836 kasus.

Kasus aktif Covid-19 per hari ini berjumlah 54.879. Sebaran daerah dengan kasus harian tertinggi berada di DKI Jakarta dengan tambahan harian sebanyak 1.118 kasus dan kumulatifnya masih yang tertinggi secara nasional mencapai 111.201 kasus.

Baca juga: Gandeng Satgas Covid-19, Puskesmas Ciracas Gencar Lakukan Swab Test

Berita Terkait

News Update