Dump Truk Lindas Mobil Patroli PJR di Tol Akhirnya Sopir Serahkan Diri

Kamis 05 Nov 2020, 07:15 WIB
Eki Faujian, sopir dump truk B 9507 PYW saat dimintai keterangan. (haryono)

Eki Faujian, sopir dump truk B 9507 PYW saat dimintai keterangan. (haryono)

"Begitu mendengar ancaman, saya mencoba menghindar dan kebetulan ada kendaraan rekan yang melintas," tuturnya.

Seperti diberitakan, tabrakan beruntun melibatkan sedan patroli PJR 1127-15, Suzuki Ertiga B 1979 WZB, kendaraan derek tol milik PT. Astra Toll serta Hino dump truk B 9507 PYW serta pejalan kaki terjadi di jalan tol Tangerang - Merak KM 66 Kelurahan Pipitan, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Minggu (1/11/2020).

Tak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang melibatkan 4 kendaraan di jalur bebas hambatan tersebut. Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Banten mencatat, 2 orang mengalami luka berat.

Sedangkan, 4 lainnya luka ringan dan dilarikan ke RS Sari Asih, Kota Serang. Sementara sopir dump truk B 9507 PYW diketahui melarikan diri. (haryono/win)

Teks foto : Eki Faujian, sopir dump truk B 9507 PYW saat dimintai keterangan di kantor Sie Laka Polda Banten. (haryon)

Berita Terkait

News Update