Youtuber Pacul, Balut Kehidupan Kelas Bawah Lewat Banyolan Khas Betawi

Rabu 04 Nov 2020, 10:15 WIB
Tukang Ojol sekaligus youtuber Pacul.(mita)

Tukang Ojol sekaligus youtuber Pacul.(mita)

Baca juga: Jordi Onsu Digosipin dengan YouTuber Frissly Herlind, Ini Reaksi Ruben

Tak hanya itu, Pacul juga kerap mendapat tawaran kerjasama dari program televisi, endorse jualan, hingga partai. 

"Tapi dari TV dan partai saya tolak. Karena kalau di TV, biasanya orang seperti saya cuma dijadiin bahan ledekan," kata dia. 

"Kalau partai, saya tidak mau kalau nanti sudah terikat perjanjian dan saya diminta melakukan sesuatu yang menyakiti masyarakat, saya nggak mau. Mending ngojek 100 ribu, dari pada dapat duit jutaan dari hasil ngejilat," lanjut Pacul

Baca juga: Youtuber Shalawat Summit Semarakan Hari Santri 2020

Pacul mengaku, jika kanal youtube semakin banyak penonton dan ia mendapat banyak uang, ia ingin membuat sebuah rumah betawi. 

"Cita-cita nge-youtube, karena saya dari betawi, jadi ingin melestarikan budaya betawi. Kalau punya uang banyak, ingin beli tanah yang lebar, dan membangun rumah serta pekarangan betawi. Seperti rumah Si Doel. Nanti bisa dipakai buat rehat anak ojol, " harap Pacul yang sudah memiliki 3,6 ribu subscriber ini. (mita/tri) 

News Update