BEKASI - Penghuni tempat kos kosan milik H Jamal di RT 04/01, Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Bekasi Utara mendadak geger karena ada pembunuhan wanita muda penghuni kos juga, diduga dibunuh teman kencan. Minggu (25/10/2020).
Korban adalah wanita 24 tahun itu ditemukan di kamar kos dalam kondisi tubuh berlumuran darah yang keluar dari luka tikaman di leher dan perutnya.
Perempuan 24 tahun itu ditemukan dalam kondisi tubuh berlumuran darah yang keluar dari luka tikaman di leher dan perutnya.
Baca juga: Perjalanan Asmara Gelap, Wanita Otak Dibalik Pembunuhan di Bekasi
Kejadian itu kemudian dilaporkan ke Polsek Bekasi Utara. Dari identifikasi petugas, diketahui korban adalah Siti Soleha.
Kapolsek Bekasi Utara Kompol Chalid Tayeb saat dikonfirmasi menyebutkan kalau korban dibunuh oleh pria teman kencannya yang bernama Bayu Bani Adal (32).
“Pelaku sendiri sudah diamankan di Polres Metro Bekasi Kota. Dia diantar orangtuanya untuk menyerahkan diri,’ kata kapolsek,Senin (26/10/2020).
Baca juga: Dua Orang Ditangkap, Diduga Pelaku Pembunuhan Pemulung di Bekasi
Dijelaskan Kompol Chalid, motif tersangka membunuh ingin menguasai dompet berisi uang milik korban. “Pelaku sendiri adalah teman kencana korban yang kenal melalui aplikasi Me Chat,” ujarnya.
Siang hari sekitar pukul 13. 00 , korban dan pelaku berinteraksi untuk transaksi esek esek melalui Me Chat dan disepakati tariff untuk sekali kencan sebesar Rp450 ribu.
Malam harinya sekitar pukul 19.30 pelaku datang ke kamar kos korban yang berada di lantai dua. Selesai berhubungan intim, korban bersih-bersih di kamar mandi.
Baca juga: Ngeri...Bocah Perempuan Dikubur Oleh 2 Warga Diduga Pelaku Pembunuhan
“Saat itulah pelaku melihat dompet berisi uang milik korban dan langsung berniat ingin menguasainya,” ungkap Kapolsek.
Selesai mandi, korban langsung ditikam pelaku menggunakan pisau yang sudah disiapkan tersangka. “Korban luka di bagian perut dan leher,” kata Kapolsek. (yahya/win)